PENGARUH DESAIN, KUALITAS PRODUK, HARGA, MEREK DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN BUSANA MUSLIM PADA GALERI ELZATTA PALEMBANG SQUARE MALL

PUTRA, WIDIANSYAH (2018) PENGARUH DESAIN, KUALITAS PRODUK, HARGA, MEREK DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN BUSANA MUSLIM PADA GALERI ELZATTA PALEMBANG SQUARE MALL. Undergraduate Thesis thesis, uin raden fatah palembang.

[img]
Preview
Text
Widiansyah Putra 14190352.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Berdasarkan pengamatan, sebagian besar pelangan Elzatta di Palembang Square Mall. Hasil wawancara awal peneliti dengan beberapa pelangan adalah mereka menyukai produk Elzatta dikarenakan bahan yang digunakan oleh pihak Elzatta nyaman dipakai. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner yang menggunakan skala likert. Populasi dalam penelitian ini adalah pelanggan yang telah berbelanja di gerai Elzatta Palembang Square Mall.. Penentuan jumlah sampel menggunakan rumus Hair dengan teknik pengambilan sampel menggunakan teknik menggunakan teknik pengambilan sampel non probabilitas sampling dengan metode convinience sampling atau sampling seadanya atau sering disebut accidental sampling.. Metode analisis data menggunakan regresi linier berganda, uji F, dan uji t. Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan yang signifikan antara variabel independen yaitu Desain, Kualitas Produk, Harga, Merek dan Promosi terhadap variabel dependen yaitu keputusan pembelian busana muslim elzatta. Hasil analisis regresi berganda yaitu Y = 0,093X1 + -0,184X2 + 0,152X3 + 1,110X4 + 0,142X5. Variabel independen yang paling berpengaruh terhadap variabel dependen adalah variable Merek. Hasil uji t dan uji F membuktikan bahwa semua variabel independen berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian baik secara parsial dan simultan. Maksudnya desain berpengaruh terhadap keputusan membeli busana muslim elzatta,. Kualitas produk berpengaruh terhadap keputusan membeli busana muslim elzatta. Harga berpengaruh terhadap keputusan membeli busana muslim elzatta. Merek berpengaruh terhadap keputusan membeli busana muslim elzatta. Promosi berpengaruh terhadap keputusan membeli busana muslim elzatta. Kata Kunci: Desain, Kualitas Produk, Harga, Merek, Promosi, Keputusan Pembelian

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: ?? HG ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (S1)
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 13 Sep 2021 04:36
Last Modified: 13 Sep 2021 04:36
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/10245

Actions (login required)

View Item View Item