UPAYA ORANG TUA DALAM MENGINTERNALISASIKAN NILAI-NILAI AGAMA PADA ANAK USIA SD DI KELURAHAN SUKAMAJU KECAMATAN SAKO PALEMBANG

ANGGRIANI, VIKI (2010) UPAYA ORANG TUA DALAM MENGINTERNALISASIKAN NILAI-NILAI AGAMA PADA ANAK USIA SD DI KELURAHAN SUKAMAJU KECAMATAN SAKO PALEMBANG. Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img] Text
DAFTAR ISI.doc

Download (375kB)
[img] Text
bab1 skripsi.doc

Download (95kB)
[img] Text
BAB IIskrpsi.doc

Download (145kB)
[img] Text
BAB IIIskrpsi.doc

Download (73kB)
[img] Text
BAB Vskripsi.doc

Download (39kB)

Abstract

ABSTRAK Kewajiban orang tua terhadap anaknya merupakan amanah Allah, amanah ini berisikan kewajiban orang tua untuk mengasuh, marawat dan mendidik anak-anaknya karena orang tua merupakan pendidik yang pertama dan utama memiliki daya tanam yang paling berkesan pada anak. Banyak cara yang dapat dilakukan orang tua salah satunya yaitu dengan terus memberikan keteladanan yang baik pada anak-anaknya. Penelitian ini mengangkat permasalahan mengenai upaya orang tua dalam menginternalisasikan nilai-nilai agama pada anak usia Sekolah Dasar.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui upaya dan kendala-kendala orang tua dalam menginternalisasikan nilai-nilai Agama pada anak usia SD di kelurahan Sukamaju. Dalam penelitian ini yang menjadi populasi orang tua yang memiliki anak usia SD yang berjumlah 220 dan yang dijadikan sampel hanya 55 orang saja. Data yang dipergunakan dalam penelitian ini terdiri atas data kualitatif dan data kuantitatif. Data kualitatif adalah data yang berupa kalimat, seperti baik, cukup, kurang baik, dan buruk tentang upaya orang tua dalam menginternalisasikan nilai-nilai agama pada anak tingkat SD di kelurahan Sukamaju kecamatan Sako Palembang. Sedangkan yang dimaksud dengan data kuantitatif adalah data yang dinyatakan dengan angka jumlah penduduk, serta sarana prasarana yang ada di kelurahan Sukamaju seperti sarana ibadah dan sarana pendidikan. Dalam penelitian ini data dikumpulkan dengan menggunakan metode observasi, wawancara, dokumentasi dan angket. Kemudian dianalisa dengan rumus persentase X 100 %. Kesimpulan yang dapat di ambil dari penelitian ini adalah: Upaya orang tua dalam menginternalisasikan nilai-nilai agama pada anak tergolong kurang maksimal, hal itu dapat dilihat dari Upaya orang tua dalam menginternalisasikan nilai-nilai Agama pada anak mengajarkan anak untuk mengucapkan dua kalimat sahadat 23,63%, mengajak anak untuk melaksanakan shalat lima waktu 41,81%, membiasakan anak untuk selalu berpuasa pada bulan ramadhan sebulan penuh 27,27%, mengajarkan tentang kebesaran Allah pada anak 60%, cara orang tua mengajarkan kedisiplinan pada anak 58,18%, mengajarkan anak untuk selalu bersifat pemaaf 18,18%, mengajarkan anak untuk selalu berkata jujur 30,90%, membiasakan anak untuk selalu bersikap sopan santun 27,27%, membiasakan anak untuk selalu menjaga kebersihan 27,27%, cara orang tua mendidik anak agar ketergantungan pada orang tua 58,18%, dan orang tua memberikan hukuman pada anak 54,54%. Sedangkan kendala-kendala yang dialami dalam menginternalisasikan nilai-nilai agama pada anak yaitu: Latar belakang pendidikan orang tua, pengetahuan agama orang tua yang terbatas, keterbatasan waktu orang tua yang sibuk bekerja, kesibukan orang tua sehari-hari, lingkungan yang kurang kondusif dan siaran televisi yang tidak sesuai dengan perkembangan anak

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: ?? BL ??
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 17 Sep 2021 07:51
Last Modified: 17 Sep 2021 07:51
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/11075

Actions (login required)

View Item View Item