PENANAMAN NILAI PENDIDIKAN ISLAM DIMAJELIS TA’LIM Al�KHAIRATDESA PENANDINGAN KECAMATAN SUNGAI ROTAN KABUPATEN MUARA ENIM

PITRAH ULPA, ROUDOTUL (2017) PENANAMAN NILAI PENDIDIKAN ISLAM DIMAJELIS TA’LIM Al�KHAIRATDESA PENANDINGAN KECAMATAN SUNGAI ROTAN KABUPATEN MUARA ENIM. Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
ROUDOTUL PITRAH ULPA 13210239.pdf

Download (18MB) | Preview

Abstract

Nilai pendidikan Islam adalah harapan tentang sesuatu/sifat-sifat/hal yang berguna dan bermanfaat bagi manusia dan diyakini sebagai acuan tingkah laku yang yang melekat pada pendidikan Islam yang digunakan sebagai dasar manusia untuk mencapati tujuan hidupnya yaitu mengabdi pada Allah SWT supaya bahagia di dunia dan di akhirat. Salah satu tempat untuk menanamkan nilai pendidikan Islam yaitu di majelis ta‟lim. di mana majelis ta‟lim sendiri merupakan lembaga pendidikan nonformal Islam yang memiliki kurikulum tersendiri, diselenggarakan secara berkala dan teratur, dan diikuti oleh jamaah yang relatif banyak. Tujuan penelitian ini ialah mengetahuibagaimana penanaman nilai pendidikan Islam di majelis ta‟lim. Untuk mengetahuifaktor-faktor pendukung dan penghambatnya serta untuk mengertahui kontribusi majelis ta‟limal-Khairat desa Penandingan Kecamatan Sungai Rotan Kabupaten Muara Enim dalam penanaman nilai pendidikan Islam.Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kulaitatif, pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data meliputi reduksi data, penyajian data dan analisis data dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian yang telah dilakukan peneliti menunjukan bahwa Penanaman nilai pendidikan Islam di majelis ta‟limal-Khairat desa Penandingan Kecamatan Sungai Rotan Kabupaten Muara Enim, yaitu melalui kegiatan pengajian minguan dimana salah satu materinya yaitu fikih (ibadah) yang meliputi thaharah, shalat, puasa, zakat dan haji melalui materi ini nilai pendidikan Islam ditanamkan kepada jemaah majelis ta‟lim al-Khairat serta penanaman nilai pendidikan Islam disampaikan melalui metode ceramah dan demonstrasi agar para jemaah menjadi lebih paham dari apa yang disamapaikan oleh ustadz dalam majelis ta‟lim al-Khairat sehigga bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Adapun Faktor pendukungnya meliputi: sarana dan prasarana yang sudah cukup baik sehingga dapat membantu proses kegiatan majelis ta‟lim al-Khairat. ustadz yang mengajar di majelis ta‟lim mempunyai pengetahuan yang luas dan memiliki budi pekerti yang luhur sehingga bisa menjadi tauladan, metode yang digunakanpun bervariatif, tempatnya bagus di masjid, da nada jemaah. Sedangkan faktor penghambatnya yaitu kurangnya tenaga pengajar, rendahnya tingkat pendidikan anggota majelis ta‟lim al-Khairat, konsistensi kehadiran anggota majelis ta‟lim masih belum memadai, tidak adanya buku panduan atau pegangan ibu-ibu majelis ta‟lim al-Khairat. Sedangakan, kontribusi majelis ta‟lim al-Khairat desa Penandingan Kecamatan Sungai Rotan Kabupaten Muara Enim dalam penanaman nilai pendidikan Islam. yaitu secara garis besar dengan membaiknya kualitas agama yang diperoleh dari mengikuti kegiatan majelis ta‟lim al�Khairat sehingga berpengaruh pada semua ruang lingkup kehidupan memberikan kontribusi positif seperti: menambah ilmu pengetahuan khususnya agama, menjadikan ibu-ibu lebih disiplin dalam menjalankan ibadah shalat, sudah mulai rutin mengerjakan puasa-puasa sunnah serta sebagai wadah untuk mempererat silaturahmi

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 20 Sep 2021 07:45
Last Modified: 20 Sep 2021 07:45
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/11482

Actions (login required)

View Item View Item