Fitrianingsih, yuli (2016) POLA ASUH ORANG TUA DALAM MENDIDIK ANAK DALAM KELUARGA (Study di Desa Timbul Jaya Kecamatan Muara Sugihan Kabupaten Banyuasin). Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.
|
Text
Skripsi Yuli Fitrianingsih.pdf Download (18MB) | Preview |
Abstract
Jika kita lihat dalam kehidupan di Masyarakat sering ditemukan anak-anak nakal dengan sikap dan perilaku jahiliyah yang tidak hanya terlibat dalam perkelahian, tetapi juga berlibat dalam pergaulan bebas, perjudian, pencurian, narkoba dan sebagainya. Diantara penyebab utamanya adalah karena kurangnya pendidikan agama atau kurang fungsionalnya pendidikan agama sehingga tidak menjadi kontrol yang efektif mengendalikan perilaku negatif, efek negatif dari kemajuan teknologi komunikasi dan informasi, serta kesalahan pola asuh orang tua dalam keluarga. Fakta dilapangan juga menunjukkan beberapa masalah yang ditimbulkan anak dalam keluarga, misalnya anak yang cenderung membantah, tidak patuh, bahkan melanggar norma dan melakukan perilaku jahiliyah. Serta ditemukan bahwa orang tua di Desa Timbul Jaya bervariasi dalam menggunakan pola asuh dalam keluarga. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif yaitu berdasarkan pada fakta di lapangan, dengan masalah bagaimana pola asuh orang tua dalam mendidik anak dalam keluarga, serta apa saja faktor penghambat dan pendukung pola asuh orang tua dalam mendidik anak dalam keluarga di Desa Timbul JayaKecamatan Muara Sugihan Kabupaten Banyuasin. Yang bertujuan untuk mengetahui bagaimana penerapan pola asuh yang diterapkan orang tua dalam mendidik anak dalam keluarga, serta apa saja faktor penghambat dan pendukung pola asuh orang tua dalam mendidik anak dalam keluarga. Jenis data dalam penelitian ini adalah data kualitatif dengan informan utama yaitu 7 orang tua yang sedang mengasuh/mendidik anak. Dan informan pendukung dalam penelitian ini adalah 3 orang yang terdiri dari Kepala Desa, Sekertaris Desa, serta warga setempat, untuk memperoleh data yang akurat, maka peneliti menggunakan alat pengumpul data yang berupa observasi, interview, dan dokumentasi (Tehnik Triangulasi). Analisis penelitian dilaksanakan dengan “Reduksi data, model data, verifikasi/penarikan kesimpulan”. Adapun hasil penelitian yang diperoleh adalah sebagai berikut: Pertama, Masyarakat Desa Timbul Jaya sebagian besar lebih banyak menerapkan pola asuh demokratis dengan alasan bahwa pola asuh demokratislah yang paling cocok untuk diterapkan dalam mendidik anak. Kedua, adapun faktor-faktor penghambat dan pendukung yang mempengaruhi pola asuh orang tua di Desa Timbul Jaya Kecamatan Muara Sugihan Kabupaten Banyuasin yaitu terbagi dua. Pertama, faktor internal yang berasal dari dalam keluarga misalnya, pengajaran atau pendidikan orang tua, usia orang tua, keterlibatan orang tua, pendidikan orang tua, pengalaman sebelumnya dalam mengasuh anak, stress orang tua, hubungan suami istri, serta motivasi orang tua kepada anak, dan faktor eksternal yaitu faktor yang berasal dari luar, seperti faktor yang disebabkan dari segi lingkungan tempat tinggal, pengaruh teman sepermainan, pengaruh media elektronik, sepeerti Hp, TV, serta sub Budaya yang menjadi kebiasaan masyarakat Desa Timbul Jaya Kecamatan Muara Sugihan Kabupaten Banyuasin.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) |
---|---|
Subjects: | ?? L1 ?? |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam (S1) |
Depositing User: | UPT Perpustakaan Pusat |
Date Deposited: | 20 Sep 2021 07:53 |
Last Modified: | 20 Sep 2021 07:53 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/11543 |
Actions (login required)
View Item |