PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TIME TOKEN ARIEND TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPS DI KELAS IV MADRASAH IBTIDAIYAH AZ-ZAHIR PALEMBANG

SYAFAAT, IMAM (2016) PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TIME TOKEN ARIEND TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPS DI KELAS IV MADRASAH IBTIDAIYAH AZ-ZAHIR PALEMBANG. Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
Bab I Imam.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini berjudul “Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Time Token Ariend Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ips Di Kelas IV Madrasah Ibtidaiyah Az-Zahir Palembang”. Hal ini dilatar belakangi oleh masih banyak terdapat siswa yang hasil belajar yang rendah khususnya kelas IV.a dan berdasarkan hasil dokumentasi yang peneliti dapat diketahui bahwa nilai rat-rata untuk kelas IV.a pada pelajaran IPS saat ujian harian yang di lakukan oleh guru IPS hanya 5,8 dari total 23 siswa. Rumusan masalah penelitian ini adalah Bagaimana Hasil Belajar Siswa kelas IV.a MI Az-Zahir (kelas eksperimen) materi kenampakan alam dengan menggunakan model pembelajaran time token ariend?, Bagaimana Hasil Belajar Siswa kelas IV.b MI Az-Zahir (kelas kontrol) materi kenampakan alam tanpa menggunakan model pembelajaran time token ariend?, Bagaimana pengaruh model pembelajaran time token ariend terhadap hasil belajar materi kenampakan alam siswa kelas IV di Madrasah Ibtidaiyah Az-Zahir Palembang?. Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui Hasil Belajar Siswa kelas IV.a MI Az-Zahir (kelas eksperimen) materi kenampakan alam dengan menggunakan model pembelajaran time token ariend. Untuk mengetahui Hasil Belajar Siswa kelas IV.b MI Az-Zahir (kelas kontrol) materi kenampakan alam tanpa menggunakan model pembelajaran time token ariend. Untuk mengetahui perbedaan hasil belajar siswa kelas IV.a (kelas eksperimen) dan kelas IV.b (kelas kontrol) di MI Az-Zahir Palembang.. Sumber data pada penelitian ini terdiri dari sumber data primer (guru IPS dan siswa kelas IV) dan sumber data sekunder yakni dokumentasi pihak sekolah, buku paket, serta literatur-literatur.Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, dokumentasi dan tes. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah Rumus uji T. Hasil belajar siswa kelas ekperimen setelah diterapkan model pembelajaran time token tergolong tinggi (baik) 8 orang (34,78 %), sedang 12 orang (52.17 %) dan rendah 3 orang (13,04 %).Hasil pos-test kelas kontrol tinggi (baik) 2 orang (9,52 %), sedang 19 orang (90,47 %) dan rendah 5 orang (23,80 %). Karena “t0” = 7,381 lebih besar dari tt baik pada taraf signifikansi 5 % (2,70) dan 1 % (2,02), maka hipotesis nihil ditolak dan hipotesis alternative diterima. Berarti antara hasil belajar siswa kelompok eksperimen dan prestasi belajar siswa kelompok kontrol terdapat perbedaan yang signifikan. Dapat disimpulkan bahwa mengajar dengan menggunakan model pembelajaran time token ariend memberikan pengaruh yang signifikan terhadap hasil belajar pada mata pelajaran IPS di MI Az-Zahir Palembang.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86232 - Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 27 Sep 2021 07:00
Last Modified: 27 Sep 2021 07:00
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/12258

Actions (login required)

View Item View Item