PEMANFAATAN EKSTRAK DAUN JAMBU BIJI (Psidium guajava L) TERHADAP PENGURANGAN KADAR LEMAK DI DALAM TELUR AYAM DAN SUMBANGSIHNYA PADA MATERI MAKANAN DI KELAS XI SMA/ MA

Oktaviani, Renny Resi (2014) PEMANFAATAN EKSTRAK DAUN JAMBU BIJI (Psidium guajava L) TERHADAP PENGURANGAN KADAR LEMAK DI DALAM TELUR AYAM DAN SUMBANGSIHNYA PADA MATERI MAKANAN DI KELAS XI SMA/ MA. Undergraduate Thesis thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
ISI SKRIPSI.pdf

Download (408kB) | Preview

Abstract

Daun jambu biji (Psidium guajava L) memiliki kandungan zat aktif berupa pektin. Pektin merupakan senyawa yang dapat menurunkan hiperkolesterolemia. Penelitian ini bertujuan untuk menguji manfaat ekstrak daun jambu biji (Psidium guajava L) dalam mengurangi kadar lemak pada telur ayam dan mengetahui konsentrasi ekstrak daun jambu biji (Psidium guajava L) yang paling efektif untuk mengurangi kadar lemak pada telur ayam. Pembuatan ekstrak daun jambu biji (Psidium guajava L) pada penelitian ini menggunakan metode ekstraksi soxhlet. Perendaman telur dengan perlakuan kontrol dan perlakuan perendaman dengan daun jambu biji (Psidium guajava L) dilaksanakan selama 6 hari. Kemudian dilakukan perhitungan kadar lemak dengan menggunakan metode ekstraksi soxhlet. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium IPA IAIN Raden Fatah Palembang. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 6 perlakuan dan 3 kali ulangan. Perlakuan tersebut adalah P0 (0%), P1 (15%), P2 (30%), P3 (45%), P4 (60%), P5 (75%). Hasil dari beberapa perlakuan ekstrak daun jambu biji mampu mengurangi kadar lemak dalam telur, pada perlakuan kontrol P0 diperoleh nilai kadar lemak sebesar 27,05 %. P1 (15%), pada perlakuan ini kadar lemak yang ada sebesar 17,76%. Sedangkan kadar lemak yang ada pada P2 (30%), P3 (45%), P4 (60%), dan P5 (75%), masing-masing memiliki nilai 22,7%, 22,53%, 23,23%, dan 31,53%. Berdasarkan analysis of variance (ANOVA), konsentrasi ekstrak daun jambu biji (Psidium guajava L) menunjukkan bahwa ekstrak daun jambu biji (Psidium guajava L) berpengaruh secara tidak signifikan dalam menurunkan kadar lemak pada telur ayam. Kata Kunci : Telur ayam, Pengurangan kadar Lemak, Psidium guajava L, Ekstrak, Konsentrasi

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 84205 - Pendidikan Biologi
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 28 Sep 2021 02:58
Last Modified: 28 Sep 2021 02:58
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/13536

Actions (login required)

View Item View Item