PERSEPSI MASYARAKAT DESA LUBUK SAKTI KECAMATAN INDRALAYA KABUPATEN OGAN ILIR TERHADAP PENGGUNA MINUMAN KERAS PADA ANAK DI BAWAH UMUR

HERNILA, HERNILA (2015) PERSEPSI MASYARAKAT DESA LUBUK SAKTI KECAMATAN INDRALAYA KABUPATEN OGAN ILIR TERHADAP PENGGUNA MINUMAN KERAS PADA ANAK DI BAWAH UMUR. Undergraduate Thesis thesis, UIN Raden Fatah Palembang.

[img] Text
SKRIPSI.docx

Download (169kB)

Abstract

Anak sebagai bagian generasi muda dan merupakan penerus cita-cita bangsa. Sehingga diperlukan upaya pembinaan dan perlindungan terhadap anak agar anak terhindar dari penyalahgunaan minuman keras.Orang tua mempunyai peran penting yang berkewajiban untuk memelihara dan mendidik anak-anaknya terutama yang masih dibawah umur harus ada pengawasan dari pihak orang tua. Undang-undang Nomor 23 tahun 2002 tentang perlindungan anak menyatakan bahwa anak adalah tunas, potensi dan generasi muda penerus perjuangan cita-cita bangsa, memiliki peran strategis dan mempunyai ciri dan sifat khusus yang menjamin kelangsungan eksetensi bangsa dan Negara pada masa depan (UU No. 23 Tahun 2002). Skripsi ini dibuat untuk menjawab dua pertanyaan penelitian. Apa faktor penyebab terjadinya tindak pidana penyalahgunaan minuman keras terhadap anak dibawah umur di Desa Lubuk Sakti Kecamatan Indralaya Kabupaten Ogan Ilir dan Bagaimana Persepsi masayarakat Desa Lubuk Sakti Kecamatan Indralaya Kabupaten Ogan Ilir terhadap tindak pidana penyalahgunaan minuman keras pada anak dibawah umur. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui sejauh mana peranan anak sebagai korban penyalahgunaan minuman keras. Jenis penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif, dengan sampel menggunakan metode purposive sampling, jenis dan sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Dalam penelitian ini terdiri dua alat pengumpulan data dengan melakukan wawancara dan studi kepustakaan. Kemudian data yang telah dikumpulkan dianalisis secara deskriptif kualitatif yang kemudian disimpulkan secara deduktif yaitu menarik kesimpulan dan fenomena-fenomena yang bersifat umum ke khusus. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa faktor-faktor yang menyebabkan mudahnya terjadinya penyalahgunaan minuman keras di kalangan anak di Desa Lubuk Sakti karena beberapa faktor, diantaranya faktor kurangnya pengawasan orang tua, faktor lingkungan, faktor tersedianya minuman keras dan faktor diri. Persepsi masyarakat terhadap pengguna minuman keras yang dilakukan oleh anak di bawah umur bahwasannya masyarakat tidak setuju dengan kebiasaan anak-anak yang sering menghabiskan waktu untuk nongkrong, hura-hura dan berpesta minuman keras. Apalagi kebiasaan ini mereka lakukan pada malam hari ketika sebagian masyarakat sedang beristirahat. Serta, kurangnya pengawasan orang tua terhadap anaknya.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: ?? Hukum ??
?? Hukum-Pidana-Islam ??
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > 74231 - Hukum Pidana Islam (Jinayah)
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 28 Sep 2021 06:32
Last Modified: 28 Sep 2021 06:32
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/13846

Actions (login required)

View Item View Item