MANAJEMEN BERBASIS SEKOLAH (Pelibatan Orang Tua Dalam Pendidikan di SMA Negeri 9 Palembang)

SARI, MAYA NOVITA (2013) MANAJEMEN BERBASIS SEKOLAH (Pelibatan Orang Tua Dalam Pendidikan di SMA Negeri 9 Palembang). Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img] Text
MBS.docx

Download (213kB)

Abstract

Penelitian ini berjudul Manajemen Berbasis Sekolah (Pelibatan Orang Tua Dalam Pendidikan di SMA Negeri 9 Palembang) . Untuk meningkatkan mutu pendidikan maka diperlukannya Pelibatan orang tua, di satu sisi sekolah memerlukan masukan dari orang tua dalam menyusun program yang relevan, sekaligus memerlukan dukungan orang tua dalam melaksanakan program tersebut. Dilain pihak, orang tua memerlukan jasa sekolah untuk mendapatkan program - program pendidikan sesuai dengan yang diinginkan. Jalinan semacam itu dapat terjadi, jika orang tua dan sekolah dapat saling bekerja sama untuk meningkatkan mutu penyelenggaraan pendidikan di tingkat sekolah. Permasalahan penelitian ini adalah bagaimana pelibatan orang tua dalam pendidikan juga melihat faktor apa saja yang mempengaruhi pelibatan orang tua dalam pendidikan di SMA Negeri 9 Palembang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk pelibatan orang tua dalam pendidikan serta untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhinya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif sedangkan teknik yang digunakan dalam pengumpulan data adalah menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi melalui informan penelitian yang telah ditetapkan yaitu berupa informan utama dengan jumlah 40 orang tua siswa / siswi kelas XI IPA 1 dan XI IPA 2, dan 4 orang yang terdiri dari guru bimbingan konseling, pembina osis, ketua MPK dan wakil kepala sekolah sebagai informan pendukung. Data diklasifikasikan dan dikumpulkan kemudian dianalisa, sehingga menghasilkan kesimpulan Pertama, pelibatan orang tua dalam pendidikan di SMA Negeri 9 Palembang masih terbilang sangat minim, hal ini dikarenakan masih rendahnya pelibatan orang tua dalam hal menentukan kebijakan program pendidikan sekolah, mengawasinya, mengadakan pertemuan rutin, menjadi narasumber pada kegiatan ekstrakulikuler dan ikut berkonstribusi dalam pengembangan iklim sekolah. Partisipasi orang tua yang sangat tinggi hanya sebatas uang bangunan untuk siswa baru atau sumbangan-sumbangan lainnya yang bertujuan untuk kepentingan pribadi anak mereka sendiri. Dan bentuk pelibatan lainnya yaitu menyediakan fasilitas belajar dirumah, membimbing anak untuk lebih giat belajar, menghadiri rapat jika diundang. Kedua, Faktor yang mempengaruhi pelibatan orang tua dalam pendidikan yaitu kesadaran orang tua akan pentingnya pendidikan untuk meningkatkan prestasi anak, Namun hal yang menjadi penghambat yaitu mind set orang tua yang mengindikasikan bahwa ketika orang tua telah menitipkan anaknya kelembaga pendidikan diartikan tanggung jawab orang tua pindah tangan kepada pihak sekolah. Orang tua hanya cukup mengawasi dan memberikan fasilitas belajar anak-anak ketika mereka berada dirumah. Serta kurangnya aspiratif pihak sekolah dalam menjalin komunikasi dengan orang tua siswa.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86231 - Manajemen Pendidikan Islam (Kependidikan Islam)
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 29 Sep 2021 01:08
Last Modified: 29 Sep 2021 01:08
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/14019

Actions (login required)

View Item View Item