UPAYA GURU PAI DALAM MENDIDIK AKHLAK SISWA DI MIN ARISAN MUSI KECAMATAN MUARA BELIDA KABUPATEN MUARA ENIM

NOVIYANTI, INDRI (2012) UPAYA GURU PAI DALAM MENDIDIK AKHLAK SISWA DI MIN ARISAN MUSI KECAMATAN MUARA BELIDA KABUPATEN MUARA ENIM. Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img] Text
BAB 1.doc

Download (101kB)
[img] Text
BAB II Q.docx

Download (60kB)
[img] Text
BAB IV Q.doc

Download (395kB)
[img] Text
BAB V.doc

Download (41kB)
[img] Text
BAB III Q.rtf

Download (31MB)

Abstract

Upaya yang dilakukan guru agama merupakan pengalaman bagi siswa dan menjadi unsur penting dalam pribadinya, serta mempunyai pengaruh yang mendalam terhadap kehidupannya kelak, dalam mendidik akhlak siswanya yang dilakukan oleh guru.    Permasalah yang diangkat dalam penelitian ini adalah bagaimana akhlak siswa, upaya guru Pendidikan Agama Islam dalam mendidik akhlak siswa serta problematika guru pendidikan agama Islam dalam mendidik akhlak siswa di MIN Arisan Musi Kecamatan Muara Belida Kabupaten Muara Enim.    Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan. Sedangkan jenis data yang di himpun adalah data deskriptif kuantitatif. Kemudian untuk memperoleh data, penulis menggunakan metode pengumpul data berupa Observasi, Wawancara, Angket dan Dokumentasi dengan dua orang guru (Akidah Akhlak dan kepala sekolah) serta tujuh orang siswa dan penyebaran angket kepada 33 siswa. Sedangkan untuk menganalisis data penulis menggunakan cara deskriptif kuantitatif melalui rumus persentase dan untuk mengetahui bagaimana akhlak siswa di MIN Arisan Musi, penulis mengunakan rumus TSR.     Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa akhlak siswa di MIN Arisan Musi Kecamatan Muara Belida Kabupaten Muara Enim, tergolong dalam katagori tinggi atau baik hal ini diketahui dari total keseluruhan atau akhir dari skor akhlak siswa di MIN Arisan Musi (2.983) tergolong dalam katagori tinggi atau baik, yaitu: 2311-3465. Jumlah tersebut (2.983) didapatkan dari: Skor Maksimum Ideal: 3 x 35 x 33 = 3465 Dan Skor Minimum Ideal: 1 x 35 x 33 = 1155 Sedangkan upaya guru pendidikan agama Islam dalam mendidik akhlak siswa di MIN Arisan Musi Kecamatan Muara Belida Kabupaten Muara Enim ada delapan upaya yaitu: Memberi teladan baik, Latihan untuk membentuk kebiasaan, Memberi perintah, Memberi pujian, Hadiah, Mengadakan berbagi larangan teguran, Celaan dan Hukuman.     Problematika guru pendidikan agama Islam dalam mendidik akhlak siswa di MIN Arisan Musi Kecamatan Muara Belida Kabupaten Muara Enim ada dua problematika, yaitu problematika internal meliputi: keterampilan guru, memotivasi siswa. problematika eksternal meliputi: lingkungan keluarga, lingkungan sekolah, kurangnya keterkaitan guru mata pelajaran lain, sosial dan budaya, dan ekonomi.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 29 Sep 2021 01:10
Last Modified: 29 Sep 2021 01:10
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/14047

Actions (login required)

View Item View Item