Pengaruh Metode Demonstrasi Dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa pada Materi Ibadah Shalat di SD Negeri 1 Sungai Rotan Kec. Sungai Rotan Kab. Muara Enim.

YANTI, FATMA (2013) Pengaruh Metode Demonstrasi Dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa pada Materi Ibadah Shalat di SD Negeri 1 Sungai Rotan Kec. Sungai Rotan Kab. Muara Enim. Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img] Text
BAB I.docx

Download (33kB)
[img] Text
BAB II.docx

Download (66kB)
[img] Text
BAB IV1.docx

Download (39kB)
[img] Text
Perbaikan Bab III.doc

Download (153kB)
[img] Text
BAB V.docx

Download (15kB)

Abstract

ABSTRAK     Skripsi ini berjudul Pengaruh Metode Demonstrasi Dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa pada Materi Ibadah Shalat di SD Negeri 1 Sungai Rotan Kec. Sungai Rotan Kab. Muara Enim. Masalah yang di teliti dalam skripsi ini adalah Bagaimana Prestasi Belajar Siswa pada materi Ibadah Shalat sebelum diterapkannya metode demonstrasi di SD Negeri 1 Sungai Rotan Kec. Sungai Rotan Kab. Muara Enim. Bagaimana Prestasi Belajar Siswa pada materi Ibadah Shalat sesudah diterapkannya Metode Demonstrasi di SD Negeri 1 Sungai Rotan Kec. Sungai Rotan Kab. Muara Enim. Bagaimana Pengaruh Prestasi Belajar Siswa pada materi Ibadah Shalat sebelum dan sesudah diterapkannya metode demonstrasi di SD Negeri 1 Sungai Rotan Kec. Sungai Rotan Kab. Muara Enim.     Skripsi ini bertujuan untuk mengetahui Bagaimana metode demonstrasi memberikan pengalaman nyata dan diharapkan memberikan konstribusi terhadap peningkatan belajarnya. Siswa memiliki kesadaran bahwa proses pembelajaran adalah dalam rangka mengembangkan potensi dirinya, karena itu keberhasilan pembelajaran sangat ditentukan oleh siswa. Untuk mengetahui bagaimana penerapan metode demonstrasi di SD Negeri 1 Sungai Rotan Kec. Sungai Rotan Kab. Muara Enim. Untuk mengetahui Bagaimana faktor-faktor yang mempengaruhi penerapan metode demonstrasi terhadap belajar pada materi ibadah shalat di SD Negeri 1 Sungai Rotan Kec. Sungai Rotan Kab. Muara Enim.     Jenis penelitian ini adalah kuantitatif. dan teknik pengumpulan data di peroleh dari data primer dan skunder yang dikumpulkan melalui metode observasi, wawancara, dokumentasi dan tes.     Dari hasil penelitian yang penulis lakukan dengan menggunakan Kai Kuadrat dengan taraf 5 % sebesar 2,05 dan 1 %. Sebesar 2,76. Ternyata hasil to lebih besar dari tt yang besanya 2,05 dan 2,76. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa Pengaruh Metode Demonstrasi dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa pada Materi Ibadah Shalat di SD Negeri 1 Sungai Rotan Kec. Sungai Rotan Kab. Muara Enim mempunyai pengaruh yang penting dalam meningkatkan prestasi belajar siswa.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: ?? LA ??
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 29 Sep 2021 01:16
Last Modified: 29 Sep 2021 01:16
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/14108

Actions (login required)

View Item View Item