PERAN USAHA KESEHATAN SEKOLAH (UKS) DALAM MENCIPTAKAN LINGKUNGAN SEHAT DI MI IKHLASIYAH PALEMBANG

LIDIYAH, LIDIYAH (2020) PERAN USAHA KESEHATAN SEKOLAH (UKS) DALAM MENCIPTAKAN LINGKUNGAN SEHAT DI MI IKHLASIYAH PALEMBANG. Undergraduate Thesis thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI (UIN) RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (221kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (90kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran Usaha Kesehatan Sekolah dalam menciptakan lingkungan yang sehat di MI Ikhlasiyah Palembang serta mengetahui hambatan dan upaya pada pelaksanaan peran usaha kesehatan sekolah dalam menciptakan lingkungan yangs sehat di MI Ikhlasiyah Palembang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriftif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menurut Humbermen dan Miles teknik analisis data ini sering disebut dengan model interaktif yang terdiri dari tiga hal utama yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan /verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan (1) Peran Usaha Kesehatan Sekolah dalam menciptakan lingkungan yang sehat di MI Ikhlasiyah yang meliputi Ketua Usaha Kesehatan Sekolah, Petugas Usaha Kesehatan Sekolah dan Dokter Kecil, peran Usaha Kesehatan Sekolah sangatlah penting dalam menciptakan lingkungan sehat karena semua pihak sangat berperan aktif dalam pembinaan kesehatan, dengan adanya peran aktif ini siswa dapat meningkatkan pengetahuan sikap, dan prilaku terhadap kebersihan dan kesehatan lingkungan yang ada di MI Ikhlasiyah. (2) hambatan pada pelaksanaan uks dalam menciptakan lingkungan yang sehat di MI Ikhlasiyah Palembang ialah kurangnya sarana dan prasarana pada saat kegiatan usaha kesehatan sekolah itu berlangsung. (3) upaya mengatasi hambatan pada pelaksanaan usaha kesehatan sekolah yang dilakukan Petugas Usaha Kesehatan Sekolah ialah dengan menjaga kebersihan, memberikan pembinaan kesehatan yang di lakukan petugas Usaha Kesehatan Sekolah secara rutin kepada Dokter Kecil seperti melaksanakan pengukuran tinggi badan dan menimbang berat badan. Serta selalu menjaga kebersihan, memberikan penyuluhan baik yang dikomunikasiskan dengan siswa MI Ikhlasiyah dan melengkapi kekurangan yang ada di usaha kesehatan sekolah yang dikomunikasikan dengan kepala sekolah MI Ikhlasiyah Kata kunci: Peran UKS, Lingkungan Sehat

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Uncontrolled Keywords: Peran UKS Lingkungan Sehat
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86232 - Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: fakultas tarbiyah dan keguruan
Date Deposited: 04 Oct 2021 03:13
Last Modified: 04 Oct 2021 03:13
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/14563

Actions (login required)

View Item View Item