PENGARUH PENERAPAN METODE ROLE PLAYING TERHADAP KEAKTIFAN BELAJAR SISWA PEMBELAJARAN TEMA 4 SUBTEMA 1 KEWAJIBAN DAN HAKKU KELAS III MI AZIZAN PALEMBANG

KARINA, SHEYLA AYU (2021) PENGARUH PENERAPAN METODE ROLE PLAYING TERHADAP KEAKTIFAN BELAJAR SISWA PEMBELAJARAN TEMA 4 SUBTEMA 1 KEWAJIBAN DAN HAKKU KELAS III MI AZIZAN PALEMBANG. Undergraduate Thesis thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI (UIN) RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (614kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (16kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berjudul Pengaruh Penerapan Metode Role Playing Terhadap Keaktifan Belajar Siswa Pada Pembelajaran Tema 4 Subtema 1 Kewajiban Dan Hakku Kelas III MI Azizan Palembang . Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif metode deskriptif analisis. Populasi dan sampel penelitian ini adalah siswa kelas III di MI Azizan Palembang. Alat pengumpulann data dilakukan dengan observasi, wawancara, tes dan dokumentasi. Sumber data adalah siswa dan guru. Adapun analisis data yang digunakan yaitu uji normalitas, uji homogenitas dan uji hipotesa dalam penelitian ini menggunakan uji-t dengan bantuan spss. Keaktifan belajar siswa pada kelas III di Madrasah Ibtidaiyah Azizan Palembang yang masih pembelajaran menggunakan mertode ceramah menunjukan siswa yang mendapatkan skor tinggi terdapat 9 siswa dengan persentase 27,27 %, siswa yang mendapat skor sedang terdapat 14 orang siswa dengan persentase 42,42 %, dan siswa yang mendapat skor rendah sebanyak 10 orang siswa dengan persentase 30,30 %. Jadi dapat disimpulkan bahwa persentase terbanyak berada pada kategori rendah. Sedangkan keakrifan belajar siswa dengan menggunakan metode role playing mendapat skor tinggi terdapat 16 siswa dengan persentase 48,48 %, siswa yang mendapat skor sedang terdapat 12 orang siswa dengan persentase 36,36 %, dan siswa yang mendapat skor rendah sebanyak 5 orang siswa dengan persentase 15,15 %. Jadi dapat disimpulkan bahwa persentase terbanyak berada pada kategori tinggi. Pengaruh metode role playing terhadap keaktifan belajar siswa dalam pembelajaran tema 4 subtema 1 kewajiban dan hakku di kelas III Madrasah Ibtidaiyah Azizan Palembang terhadap perbedaan yang signifikan, dan dapat dilihat dari hasil antara skor keaktifan belajar siswa sehari-hari dan skor keaktifan belajar siswa dengan menerapkan metode role playing dalam proses pembelajaran terdapat perbedaan yang signifikan, karena hasil analisis data dengan bantuan program SPSS diketahui Asymp.Sig (2-tailed) bernilai 0,003 lebih kecil dari 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa Ha diterima dan Ho ditolak, artinya terdapat pengaruh metode role playing terhadap keaktifan belajar siswa mata pelajaran tema 4 subtema 1 Kewajiban dan Hakku kelas III di MI Azizan Palembang. Kata Kunci : Metode Role Playing, Keaktifan Belajar

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Uncontrolled Keywords: Metode Role Playing Keaktifan Belajar
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86232 - Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: fakultas tarbiyah dan keguruan
Date Deposited: 11 Oct 2021 01:58
Last Modified: 11 Oct 2021 01:58
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/16061

Actions (login required)

View Item View Item