HUBUNGAN FUNGSI HUMAS TERHADAP KUALITAS PELAYANAN DI PT KERETA API INDONESIA DIVRE III KOTA PALEMBANG

Widian Dwi Karsa, Edo (2019) HUBUNGAN FUNGSI HUMAS TERHADAP KUALITAS PELAYANAN DI PT KERETA API INDONESIA DIVRE III KOTA PALEMBANG. Undergraduate Thesis thesis, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.

[img]
Preview
Text
EDO WIDIAN DWI KARSA.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

PT Kereta Api Indonesia Divre III kota Palembang merupakan salah satu perusahaan BUMN di Indonesia yang bergerak dalam bidang jasa angkutan perkereta apian, dalam struktur organisasi perusahaan nya PT Kereta Api Indonesia Divre III kota Palembang juga memiliki bidang humas yang juga mempunyai tugas dan fungsi nya sendiri dalam perusahaan. Sebagai perusahaan yang bergerak dalam bidang penyedia jasa tentu nya perusahaan harus lah memberikan pelayanan yang baik dan memuaskan bagi setiap penumpang yang menggunakan jasa perusahaan. Kualitas pelayanan yang baik akan memberikan dampak yang baik pula bagi perusahaan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Penelitian yang dilakukan ini dimaksudkan untuk mengetahui hubungan Humas PT Kereta Api Indonesia Divre III kota Palembang terhadap Kualitas Pelayanan. Untuk lebih menguatkan lagi penelitian yang dilakukan peneliti akan mengambil data kuesioner yang nanti nya akan diisi oleh 52 responden yang juga telah merasakan pelayanan dari perusahaan. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa humas tidak memiliki hubungan yang signifikan terhadap kualitas pelayanan yang ada dalam perusahaan. Kata kunci: Humas, Kualitas Pelayanan, dan PT Kereta Api Indonesia Divre III kota Palembang.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: 300 Ilmu sosial, Sosiologi dan Antropologi > 380 Perdagangan, komunikasi dan transportasi
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaanfisip@radenfatah.ac.id
Date Deposited: 11 Oct 2021 02:00
Last Modified: 11 Oct 2021 02:00
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/16080

Actions (login required)

View Item View Item