TINJAUAN FIQH JINAYAH TERHADAP SANKSI PENGGELAPAN UANG YANG MENGATAS NAMAKAN IBADAH HAJI & UMROH NADA IMANI TOUR AND TRAVEL (Studi Kasus Perkara Nomor 1572/Pid.B/2017/Pengadilan Negeri Palembang)

IRTIYAH, NYS (2019) TINJAUAN FIQH JINAYAH TERHADAP SANKSI PENGGELAPAN UANG YANG MENGATAS NAMAKAN IBADAH HAJI & UMROH NADA IMANI TOUR AND TRAVEL (Studi Kasus Perkara Nomor 1572/Pid.B/2017/Pengadilan Negeri Palembang). Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (328kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (420kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (267kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB KESIMPULAN DAN SARAN.pdf

Download (384kB) | Preview

Abstract

Skripsi ini adalah hasil penelitian kepustakaan yang berjudul: Tinjauan Fiqh Jinayah Terhadap Sanksi Penggelapan Uang yang Mengatasnamakan Ibadah Haji & Umroh Nada Imani Tour and Travel (Studi Kasus Perkara Nomor 1572/Pid.B/2017/Pengadilan Negeri Palembang) permasalahan yang diangkat adalah terhadap Pengelola Nada Imani Tour And Travel berdasarkan pada fakta-fakta yang terungkap dalam persidangan dan oleh KUHP pasal 374 tentang penggelapan dan undang-undang Nomor 8 tahun 1981 tentang hukum acara pidana, dari hal tersebut rumusan masalah penelitian ini adalah: (1) Bagaimana sanksi pidana yang diberikan oleh KUHP terhadap pelaku penggelapan uang yang mengatasnamakan ibadah Haji dan Umroh menurut putusan Pengadilan Negeri Palembang dengan nomor 1572/Pid.B/2017/PN.Plg ? (2) Bagaimana tinjauan Fiqh Jinayah terhadap sanksi penggelapan uang yang mengatasnamakan Ibadah Haji dan Umroh menurut putusan Pengadilan Negeri Palembang dengan nomor 1572/Pid.B/2017/PN.Plg? Penelitian ini menggunakan metode penelitian hukum normatif, yaitu jenis penelitian yang dilakukan dengan cara meneliti bahan pustaka atau data sekunder berkala, yang sering disebut penelitian kepustakaan (library research) data primer adalah Kitab Undang�undang Hukum Pidana Pasal 374 tentang penggelapan dan Undang�undang Nomor 8 tahun 1981 tentang hukum acara pidana dan data sekunder terdiri dari buku-buku dan dokumen yang terkait dengan penelitian ini data yang terkumpul kemudian dianalisis dengan metode deduktif yaitu menyediakan hal-hal yang telah ada. Hasil Penelitian menyimpulkan bahwa berdasarkan pada fakta�fakta yang terungkap dalam persidangan dan oleh KUHP pasal 374 tentang penggelapan dan undang-undang Nomor 8 tahun 1981 tentang hukum acara pidana terdakwa dikenakan pidana kurungan 6 (enam) bulan penjara dan ditinjau dari Fiqh Jinayah terhadap sanksi yang diberikan oleh Pengadilan Negeri No. 1572/Pid.B/2017/PN. Plg, terhadap Pengelola Nada Imani Tour And Travel yaitu berupa hukuman harta, mengganti sejumlah kerugian uang yang dialami oleh korban tersebut, dikarenakan perbuatan tersebut termasuk kedalam Fiqh Jinayah Jarimah Ta’zir, yang dapat dikenakan terhadap pelaku dalam hal ini adalah hukuman harta, yaitu mengganti sejumlah kerugian uang yang dialami oleh korban tersebut, sudah sesuai dengan hukum Fiqh Jinayah yang mana termasuk hukuman atau sanksi Ta’zir hukuman ini telah sesuai dengan hukuman yang di tetapkan oleh Pemerintah penguasa setempat atau Ulil Amri.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: ?? Hukum-Pidana-Islam ??
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > 74231 - Hukum Pidana Islam (Jinayah)
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 18 Oct 2021 04:31
Last Modified: 18 Oct 2021 04:31
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/16792

Actions (login required)

View Item View Item