KETERSERAPAN LULUSAN SMK NEGERI 1 SUNGAI LILIN KABUPATEN MUSI BANYUASIN DALAM DUNIA KERJA

RUKMANA, ADITYA (2021) KETERSERAPAN LULUSAN SMK NEGERI 1 SUNGAI LILIN KABUPATEN MUSI BANYUASIN DALAM DUNIA KERJA. Undergraduate Thesis thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI (UIN) RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (312kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (11kB) | Preview

Abstract

Penelitian berjudul “Keterserapan Lulusan SMK Negeri 1 Sungai Lilin Kabupaten Musi Banyuasin Dalam Dunia Kerja”. Adapun rumusan masalah dalam penelitian adalah bagaimana keterserapan lulusan SMK Negeri 1 Sungai Lilin Kabupaten Musi Banyuasin dalam dunia kerja, faktor pendukung dan penghambat keterserapan lulusan SMK Negeri 1 Sungai Lilin Kabupaten Musi Banyuasin dalam dunia kerja. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif. Penelitian dilakukan di SMK Negeri 1 Sungai Lilin dengan subjek penelitiannya adalah bagian humas SMK Negeri 1 Sungai Lilin dan alumni SMK Negeri 1 Sungai Lilin angkatan kedua tahun 2016 dengan jumlah responden sebanyak 32 orang. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan teknik angket, wawancara dan dokumentasi dengan menggunakan teknik analisis data meliputi reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan/verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada sebanyak 72% lulusan SMK Negeri 1 Sungai Lilin Angkatan Kedua Tahun 2016 yang terserap dalam dunia kerja dan hal tersebut bisa dikatakan belum maksimal dikarenakan tidak sesuai dengan teori Depdiknas yang mana keterserapan lulusan SMK dalam periode 2 tahun setelah lulus minimal 75%. Untuk keterserapan lulusan SMK Negeri 1 Sungai Lilin angkatan kedua tahun 2016 dilihat dari jenis pekerjaan sudah maksimal dikarenakan ada 59% lulusan yang memiliki jenis pekerjaan yang relevan dengan kompetensi mereka. Sedangkan untuk keterserapan lulusan SMK Negeri 1 Sungai Lilin dilihat dari waktu tunggu juga belum bisa dikatakan berhasil dikarenakan masih ada lulusan yang memiliki waktu tunggu lebih dari 1 tahun dan proses yang paling banyak digunakan oleh lulusan untuk mendapatkan pekerjaan adalah dengan mengikuti tes/seleksi dengan persentase 53%. Faktor yang mempengaruhi keterserapan lulusan SMK Negeri 1 Sungai Lilin terbagi menjadi 2 yaitu faktor pendukung dan faktor penghambat. Faktor pendukung berupa adanya program kerjasama SMK dengan Dunia Usaha/Dunia Industri (DU/DI) terkait, kompetensi yang menunjang jenis pekerjaan lulusan, bantuan keluarga/kerabat/relasi dan kemajuan IPTEK yang membantu mempermudah mencari info loker. Sedangkan faktor penghambat berupa tidak semua lulusan memilih bekerja setelah lulus, lowongan kerja yang tidak sesuai jumlahnya dengan jumlah orang yang ingin bekerja, info lowongan kerja yang terkadang tidak jelas, faktor usia dan pengalaman kerja, tidak adanya relasi sebagai koneksi dan kurangnya persiapan ketika akan melakukan interview.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86231 - Manajemen Pendidikan Islam (Kependidikan Islam)
Depositing User: fakultas tarbiyah dan keguruan
Date Deposited: 18 Oct 2021 04:39
Last Modified: 18 Oct 2021 04:39
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/16869

Actions (login required)

View Item View Item