EVALUASI PENGELOLAAN PERPUSTAKAAN MADRASAH ALIYAH NEGERI SEKOTA PALEMBANG BERDASARKAN STANDAR NASIONAL PERPUSTAKAAN NO. 12 TAHUN 2017

ISWARI, AYU (2020) EVALUASI PENGELOLAAN PERPUSTAKAAN MADRASAH ALIYAH NEGERI SEKOTA PALEMBANG BERDASARKAN STANDAR NASIONAL PERPUSTAKAAN NO. 12 TAHUN 2017. Undergraduate Thesis thesis, UIN Raden Fatah Palembang.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI_AYU ISWARI_1564400008.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini membahas mengenai evaluasi pengelolaan perpustakaan Madrasah Aliyah Negeri dikota Palembang berdasarkan Standar Nasional Perpustakaan (SNP) No. 12 Tahun 2017. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelakasanaan Standar pengelolaan di Perpustakaan Madrasah Aliyah Negeri dikota Palembang berdasarkan Standar Nasional Perpustakaan (SNP) Tahun 2017 dan mengetahui kendala yang dihadapi dalam Pengelolaan Perpustakaan Madrasah Aliyah Negeri dikota Palembang berdasarkan Standar Nasional Perpustakaan (SNP) Tahun 2017. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskritif kualitatif. Metode pengumpulan data pada penelitian ini berupa observasi, wawancara, dokumentasi. Informan dalam penelitian ini yaitu kepala perpustakaan, staf pengelolaan, staf pelayanan. Dalam penelitian ini peneliti melakukan eveluasi pelaksanan kesesuaian anatara standar pengelolaan berdasarkan Standar Nasional Perpustakaan (SNP) No 12 tahun 2017 yang dilaksanakan oleh perpustakaan MAN 1, 2 dan 3 sekota Palembang. Hasil dari wawancara dan observasi perpustakaan MAN 1 Palembang dari 7 komponen standar terdapat 4 poin yang belum memenuhi standar dan perpustakaan MAN 2 palembang dari 7 komponen standar ada 5 yang belum memenuhi standard an sudah sepenuhnya memenuhi standar hanya 2. Serta perpustakaan baitul hikma MAN 3 palembang hampir semua sudah memenuhi standar pengelolaan dan ada beberapa yang belum memenuhi standar yaitu sub komponen standar pelayanan yang mana perpustakaan belum melakukan kerjasama. Kendala yang hadapi masing-masing perpustakaan MAN 1 kekurangan jumlah koleksi, pelayanan peminjaman dan teknologi informasi sedangkan perpustakaan MAN 2 kendala ada di sarana dan prasarana dan teknologi informasi dan komunikasi.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: ?? Z665 ??
Divisions: Fakultas Adab dan Humaniora > 71401 - Ilmu Perpustakaan
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 18 Oct 2021 06:44
Last Modified: 18 Oct 2021 06:44
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/16951

Actions (login required)

View Item View Item