Sari, Ersi Puspa (2021) NILAI-NILAI DALAM TRADISI TABOT DI KOTA BENGKULU. Undergraduate Thesis thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI (UIN) RADEN FATAH PALEMBANG.
Text
2. BAB I PENDAHULUAN.pdf Download (184kB) |
|
Text
6. BAB V KESIMPULAN + DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (163kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mengetahui bagaimana latar belakang sejarah tradisi Tabot yang ada di kota Bemgkulu. (2) Mengetahui bagaimana proses pelaksanaan tradisi Tabot di kota Bengkulu. (3) Untuk mengetahui kaitan tradisi Tabot yang ada di kota Bengkulu dengan nilai-nilai Pendidikan Islam. Jenis penelitian yang digunakan yaitu jenis penelitian kualitatif lapangan dan literatur. Dimana dalam pengumpulan data pertama menggunakan survey literatur dan untuk pengambilan hasil penelitian dilakukan dengan cara wawancara langsung di lapangan dengan informan-informan yang relevan atau yang banyak mengetahi tentang tradisi Tabot di Bengkulu. Data dikumpulkan dengan metode survey literatur, wawancara mendalam, dokumentasi, teknik analisis data dengan cara reduksi data, penyajian data, dan verifikasi data. Hasil penelitian yang diperoleh adalah; pertama, sejarah masuknya tradisi Tabot di Bengkulu yaitu dibawa oleh pekerja benteng Marlborough, yang kemudian diperkenalkanlah tradisi tersebut oleh seorang tokoh yang bernama Syekh Burhanuddin atau yang lebih dikenal dengan Imam Senggolo. Kedua, proses pelaksanaan dalam perayaan tradisi ini adalah dalam jangka waktu yang cukup panjang serta terdiri atas beberapa rangkaian. Ketiga, nilai-nilai yang terkandung dalam tradisi tabot di kota Bengkulu. Dapat kita lihat bahwa tradisi ini adalah sebuah tradisi yang memang bernafaskan Islam, tradisi yang tidak lain dan tidak bukan hanyalah semata-mata untuk mengenang syahidnya cucu Rasulullah SAW yakni Sayidina Hasan dan Sayidina Husein, sebagai wujud rasa cinta terhadap Ahlul Bait. Kata Kunci: Nilai, Tradisi, Tabot
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Nilai Tradisi Tabot |
Subjects: | Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam (S1) |
Depositing User: | fakultas tarbiyah dan keguruan |
Date Deposited: | 19 Jan 2022 06:26 |
Last Modified: | 19 Jan 2022 06:26 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/19152 |
Actions (login required)
View Item |