PENGARUH DANA PIHAK KETIGA, TOTAL ASSET TURNOVER (TATO), DAN LIQUIDITY TERHADAP PERTUMBUHAN LABA PADA BANK UMUM SYARIAH PERIODE 2015-2019

Fitriyanti, Fitriyanti (2021) PENGARUH DANA PIHAK KETIGA, TOTAL ASSET TURNOVER (TATO), DAN LIQUIDITY TERHADAP PERTUMBUHAN LABA PADA BANK UMUM SYARIAH PERIODE 2015-2019. Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img] Text
1.pdf

Download (364kB)
[img] Text
2.pdf

Download (589kB)
[img] Text
3.pdf

Download (374kB)
[img] Text
4.pdf

Download (427kB)
[img] Text
5.pdf

Download (487kB)
[img] Text
DPUSTAKA.pdf

Download (326kB)
[img] Text
KOVER.pdf

Download (94kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji ada tidaknya pengaruh Dana Pihak Ketiga, Total Asset Turnover (TATO), dan Liquidity terhadap pertumbuhan laba pada Bank Umum Syariah periode 2015-2019, baik secara parsial maupun simultan. Pada variabel Liquidity diproksikan dengan Financing To Deposit Ratio (FDR). Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh Bank Umum Syariah di Indonesia dalam kurun waktu tahun 2015-2019 dengan jumlah populasi sebanyak 14 bank. Sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 10 bank yang ditentukan dengan menggunakan teknik purposive sampling. Model analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah model regresi data panel. Hasil dari analisis data yang telah dilakukan menunjukkan bahwa: (1) Dana Pihak Ketiga berpengaruh positif dan signifikan terhadap pertumbuhan laba, (2) Total Asset Turnover (TATO) tidak berpengaruh terhadap pertumbuhan laba, (3) Financing to Deposit Ratio (FDR) tidak berpengaruh terhadap pertumbuhan laba, (4) Dana Pihak Ketiga, Total Asset Turnover (TATO), dan Financing To Deposit Ratio (FDR) berpengaruh secara simultan terhadap Pertumbuhan Laba.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Uncontrolled Keywords: Dana Pihak Ketiga, Total Asset Turnover (TATO), Liquidity (Financing To Deposit Ratio) dan Pertumbuhan Laba
Subjects: Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 61206 - Perbankan Syariah (S1)
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN #3
Date Deposited: 16 Feb 2022 07:49
Last Modified: 16 Feb 2022 07:49
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/19420

Actions (login required)

View Item View Item