KAFI, MUHAMAD (2021) HADRAH SEBAGAI STRATEGI DAKWAH PENGEMBANGAN MASYARAKAT ISLAM (STUDI TERHADAP GROUP HADRAH AL-MUZDAHIR OLEH REMAJA MASJID AL-IKHLAS DESA SRIKEMBANG KECAMATAN BETUNG). Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.
|
Text
1.pdf Download (529kB) | Preview |
|
Text
2.pdf Restricted to Registered users only Download (352kB) |
||
|
Text
3.pdf Download (308kB) | Preview |
|
|
Text
4.pdf Download (677kB) | Preview |
|
|
Text
5.pdf Download (194kB) | Preview |
|
|
Text
KOVER.pdf Download (192kB) | Preview |
|
|
Text
DPUSTAKA.pdf Download (235kB) | Preview |
Abstract
Skripsi ini berjudul “HADRAH SEBAGAI STRATEGI DAKWAH PENGEMBANGAN MASYARAKAT ISLAM (STUDI TERHADAP GROUP HADRAH AL-MUZDAHIR OLEH REMAJA MASJID AL-IKHLAS DESA SRIKEMBANG KECAMATAN BETUNG)”. Hadrah merupakan salah satu bagian dalam melakukan dakwah multikulturalisme. Strategi dakwah hadrah melibatkan remaja dan masyarakat melalui kesenian suara dan alat music hadrah yang berlafaskan atas syair-syair Islam.Minat hadrah digemari semua kalangan sehingga mempermudah dalam melakukan dakwah. Permasalahan dalam penelitian ini yaitu: (1).Apa saja kegiatan group hadrah Al-Muzdahirremaja Masjid AlIkhlas dalam berdakwah melalui seni?, (2) Bagaimana strategi dakwah group hadrah AlMuzdahir remaja Masjid Al-Ikhlas Desa Srikembang ?dan (3). Bagaimana respon masyarakat terhadap group hadrah Al-Muzdahir remaja Masjid Al-Ikhlas Desa Srikembang?.Tujuan penelitian ini secara umum untuk menganalisis dan mengetahui Hadrah sebagai strategi dakwah pengembangan masyarakat Islam (studi terhadap group Hadrah Al-Muzdahir oleh remaja Masjid Al-Ikhlas Desa Srikembang Kecamatan Betung. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research), dengan pengolaan data deskriptif kualitatif. Sumber data yang dikaji terdiri dari data primer dan data sekunder, dengan pendekatan sosiologis, teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara, dokumentasi dan observasi. Teknik pengelolaan data diawali dari pencarian sumber, penganalisan sumber dengan menggunakan kritik internal dan eksternal, pengelompokan atau kategori data berdasarkan bab dan sub bab, dan langkah terakhir penarikan kesimpulan. Temuan dalam penelitian ini adalah: Pertama, seni Hadrah digunakan sebagai sarana berdakwah untuk masyarakat adalah dengan lagu-lagu atau syairnya yang terkandung pesanpesan dakwah dan setiap pembelajaran di akhiri dengan tausiyah terutama pada acara-acara besar Islam dan memiliki kegiatan hari senin dan rabu sebagai gabungan latihan. Kedua,startegi yang digunakan yaitu strategi sentimental, strategi rasional dan strategi indrawi.Ketiga, Melalui penelitian ini peneliti menemukan hal yang menarik yang digunakan dalam grup seni hadrah atau pimpinan hadrah dalam pembelajaranya di tambahkan tausiyah untuk mempengaruhi para anggota pemain hadrah atau masyarakat sekitar. Unsur-unsur dakwah adalah komponen-komponen yang terdapat dalam setiap kegiatan dakwah, yaitu seorang da’i (pelaku dakwah), mad’u (mitra dakwah), maddah (materi dakwah), wailah (media dakwah), thariqah (metode dakwah) dan atsar (efek dakwah).
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Hadrah, Strategi, Dakwah, dan Masyarakat |
Subjects: | Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70231 - Pengembangan Masyarakat Islam |
Depositing User: | UPT PERPUSTAKAAN #3 |
Date Deposited: | 20 Apr 2022 02:08 |
Last Modified: | 20 Apr 2022 02:08 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/20279 |
Actions (login required)
View Item |