SENIORITAS DALAM PENEGAKAN KEDISIPLINAN (STUDI KOMUNIKASI PADA OSIS SMA NEGERI 1 PALEMBANG)

ARIANI, MERIANA DWI (2022) SENIORITAS DALAM PENEGAKAN KEDISIPLINAN (STUDI KOMUNIKASI PADA OSIS SMA NEGERI 1 PALEMBANG). Undergraduate Thesis thesis, FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK.

[img] Text
MERIANA DWI ARIANI_1657010073.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini berjudul, “Pola Komunikasi Senioritas OSIS Sebagai Media Penegak Kedisiplinan di SMA Negeri 1 Palembang”. Tujuan dari peneitian ini yaitu untuk mengetahui bagaimana pola komunikasi yang digunakan oleh OSIS di SMA Negeri 1 Palembang dengan penggunaan sistem senioritas sehingga dapat menciptakan kedisiplinan bagi siswa di SMA N 1 Palembang. Teori yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teori komunikasi kebawah atau downward communication dengan melihat bagaimana bentuk pola komunikasi yang digunakan dalam organisasi tersebut. Metode pada penelitian ini yaitu metode penelitian kualitatif deskriptif, dengan teknik pengumpulan data menggunakan observasi, dan wawancara. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa, dalam organisasi tersebut penggunaan pola komunikasi nya adalah pola komunikasi kebawah, dimana dalam organisasi ini pelaksanaan tugas dan kebijakan terpusat pada satu komando yaitu ketua serta dengan penggunaan sistem senioritas yang mengharuskan setiap anggota yang ada di organisasi tersebut untuk taat dan patuh pada kebijakan yang ada. Pembagian tugas serta bagaimana baiknya tugas yang harus dilakukan juga mengacu pada arahan ketua organisasi serta anggota�anggota yang tingkatannya berada paling atas atau biasa di sebut senior. Penggunaan sistem senioritas yang dimaksud kan adalah bukan pada hal-hal yang mengarah ke tindakan perploncoan, tapi lebih kepada bagaimana baiknya siswa yang berada di tingkat yang lebih rendah untuk dapat patuh kepada senior, dan kebijakan yang ada. Sehingga tujuan dari penggunaan pola komunikasi serta sistem senioritas ini dapat terpenuhi, yaitu kedisiplinan. Kata kunci : Pola Komunikasi, Komunikasi kebawah atau downward communication, OSIS, Strukturasi Organisasi, Senior, Sernioritas

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Pemerintahan > 70201 - Ilmu Komunikasi
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaanfisip@radenfatah.ac.id
Date Deposited: 30 May 2022 07:45
Last Modified: 31 May 2022 02:38
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/20474

Actions (login required)

View Item View Item