ISLAM BERKEMAJUAN “Tela’ah Perkembangan Pemikiran Islam Muhammadiyah”

ZAINUDIN, ZAINUDIN (2022) ISLAM BERKEMAJUAN “Tela’ah Perkembangan Pemikiran Islam Muhammadiyah”. Doctoral thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
Disertasi Zainudin P repository.pdf

Download (692kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Penelitian disertasi ini mengangkat Islam Berkemajuan, tela’ah perkembangan pemikira Islam Muhammadiyah, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konsep, karakter dan perkembangan konsep Islam berkemajuan di Muhammadiyah. Penelitian ini adalah penelitian pemikiran dan pergerakan dengan pendekatan histori filosofis dan sosiologis. Jenis penelitian disertasi ini adalah penelitian deskriptif kualitatif yang menggunakan teori sejarah dan fisolofis dengan menggunakan metode penelitian pustaka melalui sumber yang berasal dari studi literatur (literature study) untuk pengumpulan data diperoleh dengan melakukanstudi dokumentasi, teknik analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis kualitatif. Dari penelitian yang dilakukan peneliti berhasil mengngkapkan beberapa temuan,pertama, Konsep Islam Berkemajuan adalah konsep bersifat Eksplorastif, lebih menyeluruh pada bagian pergerakan dan pemikiran, seperti pendirian rumah sakit, BTM, pendidikan dan yang menjadi hajat ummat,dalam melaksanakan gerakanya senantiasa merujuk pada asas pendiriannya yaitu Qur’an surat Ali Imron ayat 104 dan 110, gerakan ini adalah gerakan dengan langkah konkrit yang menerapkan Qur’an Surat Al-Ma’un dan Al-Ashr dengan penerapan nilai-nilai yang terkandung didalamnya, Islam Berkemajuan tergambar dalam gerakan social, keagamaan dan pendidikan, yang mengedepankan prinsip-prinsip huamis, dalam melaksanakan gerakanya senantiasa merujuk pada asas pendiriannya yaitu Qur’an surat Ali Imron ayat 104 dan 110 dan dengan gerakan yang membumi namun juga merangkul kalangan moderat dengan langkah konkrit penerapan Qur’an Surat Al-Ma’un dan Al-Ashrdengan penerapan nilai-nilai yang terkandung didalamnya dengan menggunakan konsep dakwah komunitas, kultural dan islami. Kedua, Islam Berkemajuan Muhammadiyah memiliki karakter berupa tauhid yang murni, memahami al-Qur’an dan Sunnah secara mendalam, tajdid dalam semua dimensi kehidupan, wasathiyah dalam pemikiran dan perbuatan, dan membawa rahmat bagi semesta alam. Karakter ini tertanam dalam sebuah ideology gerakan sehingga gerakan Islam berkemajuan Muhammadiyah tidak kaku namun juga bukan sebagai gerakan yang sekuler, karakter Muhammadiyah ini bersifat dinamis dan semangat gerakan yang Aktif, Solutif, Progresif, Responsive, Inovatif dan Kekinian. Dan yang ketiga, eksistensi Islam Berkemajuan Muhammadiyah dalam gerakan dilakukan melalui garis strategi Muhamadiyah dan dengan membina kadernya baik dalam sekala kecil maupun besar, dengan pembinaan yang intensif ini melalui konsep dakwah komunitas, dakwah kultural dan pedoman hidup islami Muhammadiyah, gerakan Islam Berkemajuan Muhammadiyah dapat terus dipertahankan dan berkembang hingga saat ini dan yang akan datang dengan tujuan membentuk masyarakat Islam. Muhammdiyah juga dalam menjalankan dakwahnya tidak menggunakan jalur non-politik sehingga dapat menjangkau seluruh lapisan masyarakat, namun juga tidak buta dan mengesampingkan urusan politik. Kata Kunci: Islam berkemajuan,Konsep, Karakter

Item Type: Thesis (Doctoral)
Additional Information: PRODI PERADABAN ISLAM (S3)
Subjects: 200 Agama > 297 Islam > 2x9 Sejarah, Islam dan Modernisasi
Depositing User: PPS Pasca Sarjana
Date Deposited: 08 Sep 2022 09:04
Last Modified: 08 Sep 2022 09:04
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/22341

Actions (login required)

View Item View Item