Perhitungan Total Mikroba Dan Coliform Pada Perairan Sungai Rupit Di Kecamatan Karang Jaya Kabupaten Musi Rawas Utara

Lestari, Aneke (2021) Perhitungan Total Mikroba Dan Coliform Pada Perairan Sungai Rupit Di Kecamatan Karang Jaya Kabupaten Musi Rawas Utara. Undergraduate Thesis thesis, UIN Raden Fatah Palembang.

[img] Text
1NQaj4S-nSc4fn8oTVAZR7Ajx3u-q5Htj
Restricted to Registered users only

Download (239kB) | Request a copy

Abstract

Sungai Rupit di Wilayah Kabupaten Musi Rawas Utara terutama yang mengaliri desa-desa di Kecamatan Karang Jaya merupakan salah satu sumber air yang biasa dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar sebagai sumber air untuk keperluan hiegene sanitasi. Banyaknya aktivitas yang dilakukan dapat mengakibatkan sungai rupit tersebut tercemar, terutama oleh mikroorganisme seperti bakteri. Indikator pencemaran suatu perairan yaitu ditemukannya bakteri coliform. Tujuan penelitian ini dilakukan untuk mengetahui jumlah total mikroba dan kadar cemaran coliform pada perairan sungai Rupit di Wilayah Kecamatan Karang Jaya serta kesesuaian baku mutu untuk keperluan hiegene sanitasi. Penelitian ini bersifat deskriptif analitik dan metode yang digunakan adalah Most Probable Number (MPN) dan Total Plate Count (TPC). Hasil penelitian menunjukkan bahwa total mikroba yang didapatkan di wilayah hilir, tengah dan hulu memiliki kadar yang tinggi yaitu masing-masing bernilai 108,7 x 105 CFU/ml, 12,7 x 105 CFU/ml dan 6,6 x 105 CFU/ml. Sedangkan nilai kadar cemaran koliforrm dan Escherichia coli di perairan sungai Rupit di Wilayah Kecamatan Karang Jaya di wilayah hilir, tengah dan hulu masing-masing sebesar 585 CFU/100 ml, 2400 CFU/100 ml, dan 1557 CFU/100 ml. Nilai koliforrm dan Escherichia coli yang didapatkan ini melebihi standar baku mutu air untuk keperluan hiegene sanitasi yang ditetapkan oleh PERMENKES Nomor 32 Tahun 2017.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Uncontrolled Keywords: Koliform, Escherichia coli, Total Mikroba
Subjects: Sains dan Teknologi > Biologi
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > 46201 - Biologi
Depositing User: Aneke Lestari -
Date Deposited: 15 Sep 2022 01:39
Last Modified: 15 Sep 2022 01:39
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/22462

Actions (login required)

View Item View Item