UPAYA GURU DALAM PENANAMAN NILAI-NILAI KARAKTER RELIGIUS ANAK KELAS IV SDN 1 TRANS BATUMARTA VII OKU TIMUR

Riana, Lutfi Najiha (2022) UPAYA GURU DALAM PENANAMAN NILAI-NILAI KARAKTER RELIGIUS ANAK KELAS IV SDN 1 TRANS BATUMARTA VII OKU TIMUR. Undergraduate Thesis thesis, UIN Raden fatah Palembang.

[img] Text
fiks skripsi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilatar belakangi oleh kenyataan lapangan bahwa dalam pelaksanaan pembelajaran karakter religius terdapat upaya guru dalam penanaman nilai-nilai karakter religius pada anak kelas IV SDN 1 Trans Batumarta VII. Tujuan dari peneliian ini yaitu(1) mengetahui apa saja upaya yang dilakukan guru dalam menumbuhkan karakter religius pada peserta didik, (2) untuk mengetahui nilai￾nilai apa saja yang ditanamkan pada penanaman karakter religius, (3) mengetahui faktor pendukung dan penghambat apa saja yang mendukung adanya penanaman karakter religius pada peserta didik di SDN 1 Trans Batumarta VII. Adapun jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan deskripstif kualiatif. Hasil dari penelitian yaitu dalam penanaman karakter religius di SDN 1 Trans Batumarta VII yaitu terdapat upaya guru dalam penanamannya seperti upaya penanaman shalat dhuha yang dilaksanakan tempat Mushola Sekolah serta di Imami oleh Bapak K. membaca surah- surah pendek yang dibaca ketika selesai berdoa belajar yang dipimpin oleh guru yang mengajar pada jamnya dan membaca doa sebelum belajar yang dipimpin oleh guru yang mengajar . Dari nilai-nilai yang digunakan dalam penanaman karakter religius siswa adalah seperti nilai aqidah, nilai akhlak, nilai disipilin, nilaitanggung jawab, dan kejujuran. Faktor pendukung yaitu kerjasama antara kerjasama guru dan wali murid, adapun kendala yang dihadapi adalah kesadaran dari peserta didik, serta dari orang tua yang kurang membimbing anak dalam penanaman karakter religius anak, dan penanaman tidak berjalan dengan normal karena proses belajar mengajar yang terkendala (pandemi) dan faktor lain seperti faktor eksternal (tempraman, gangguan jiwa, konflik dan keraguan, jauh dari Tuhan), dan faktor internal (lingkungan keluarga, lingkungan sekolah, sarana dan prasarana) Kata Kunci : Upaya Guru, Nilai-Nilai, Karakter Religius

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Upaya Guru, Nilai-Nilai, Karakter Religius
Subjects: 000 Komputer, Informasi, dan Referensi Umum > Bibliografi
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86232 - Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: RIANA LUTFI NAJIHA
Date Deposited: 19 Sep 2022 04:21
Last Modified: 19 Sep 2022 04:21
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/22571

Actions (login required)

View Item View Item