Analisis Gaya Penulisan Feature di Media Sriwijaya Post Terkait Pemberitaan Budaya Lokal Sumatera Selatan

Hidayat, Nuzul (2021) Analisis Gaya Penulisan Feature di Media Sriwijaya Post Terkait Pemberitaan Budaya Lokal Sumatera Selatan. Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img] Text
Skripsi Nuzul Hidayat B5-1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Gaya bahasa menjadi salah satu hal yang penting dalam suatu tulisan, khususnya dalam tulisan feature. Dengan begitu, menjadi sebuah tantangan bagi jurnalis untuk menyajikan sebuah berita yang meyenangkan dan menghibur agar menarik minat pembaca. Maka dari itu penulis tertarik mengangkat judul, “Analisis Gaya Penulisan Feature di Media Sriwijaya Post Terkait Pemberitaan Budaya Lokal Sumataera Selatan” sebagai bahan penelitihan. Penelitihan ini bertujuan untuk mengetahui gaya bahasa yang digunakan dalam berita Feature dan mengetahui makna apa yang muncul dari pemanfaatan gaya bahasa dalam Feature kebudayaan lokal Media Sriwijaya Post dalam edisi Oktober - November 2020. Penelitian ini menggunakan analisis data di lapangan model Miles and Huberman, ada tiga aktivitas dalam analisis data ini, yaitu data reduction, data display, dan conclusion drawing/ verification. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Pengumpulan data dengan menggunakan metode dokumentasi dan wawancara. Hasil penelitian menunjukan ditemukan 8 jenis gaya bahasa yang dimanfaatkan, meliputi: 1.gaya bahasa perbandingan a. gaya bahasa perumpamaan, b. personifikasi, c. dipersonifikasi, d. antitesis. 2. gaya bahasa pertentangan a. Hiperbola, b. litotes, c. klimaks dan Gaya bahasa pertautan terdapat satu gaya bahasa yakni asindoten. Sedangkan Makna yang muncul dari pemanfaatan gaya bahasanya berjumlah 10 makna. Kesepuluh makna tersebut seperti berikut: menyampaikan informasi, memberi peringatan, menyampaikan pendapat, menyamakan, membandingkan, melebih-lebihkan suatu pernyataan, mengurangi kenyataan yang sebenarnya, mensejajarkan kata, menjabarkan, dan mengantikan nama lain. Makna penggunaan gaya bahasa dalam penelitian ini umumnya adalah menyampaikan informasi.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: Dakwah dan Komunikasi > Jurnalistik
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70202 - Jurnalistik
Depositing User: NUZUL HIDAYAT
Date Deposited: 21 Sep 2022 04:34
Last Modified: 21 Sep 2022 04:35
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/22616

Actions (login required)

View Item View Item