URGENSI BUDAYA MEMBACA PERSPEKTIF AL-QUR'AN (Studi Tafsir Tahlili QS. Al-'Alaq 1-5)

HUSNUL KHOTIMAH, RIANA (2022) URGENSI BUDAYA MEMBACA PERSPEKTIF AL-QUR'AN (Studi Tafsir Tahlili QS. Al-'Alaq 1-5). Undergraduate Thesis thesis, UIN Raden Fatah Palembang.

[img]
Preview
Text
cover .pdf

Download (364kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (313kB) | Preview
[img] Text
BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (634kB) | Request a copy
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (413kB) | Request a copy
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (675kB) | Request a copy
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (637kB) | Request a copy
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (247kB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (310kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi ini diberi judul “URGENSI BUDAYA MEMBACA DALAM PERSPEKTIF AL-QUR’AN (Studi Tafsir Tahlili QS. Al-‘Alaq 1-5). Kondisi Indonesia saat ini sedang menghadapi masalah budaya membaca yang sangat memperihatinkan, membaca merupakan kegiatan yang sangat berpengaruh dalam perkembangan ilmu pengetahuan, tidak berbatas waktu saat ini dan masa yang akan datang, penelitian ini bertujuan mengetahui makna iqra’ perspektif ulama tafsir terhadap QS.Al-‘Alaq 1-5 dan bagaimana urgensi membaca menurut ulama tafsir, yang mengingat minat baca yang dalam kehidupan sehari-hari seakan tidak lagi menjadi kebiasaan bahkan menjadi sesuatu yang sangat membosankan padahal dalam perintah tersebut Allah menginginkan umat manusia untuk belajar membaca agar dapat memahami wahyu yang turun dikemudian hari dan agar manusia bisa berperan baik menjalankan tugas sebagai khalifah di muka bumi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif berbasis perpustakaan (library research) Pembahasan dalam penelitian ini dideskripsikan dengan metode tahlili dengan cara menafsirkan ayat dan memaparkan seluruh aspek yang terkandung dalam ayat-ayat yang ditafsirkan, serta menerangkan makna-makna yang terkait didalamnya sesuai kemampuan dan kecenderungan para muffasir, serta memperhatikan munasabah ayat dan asbabun nuzul ayat tersebut.Adapun hasil penelitian ini makna iqra’ dalam QS. Al-‘alaq 1-5 Allah memerintahkan membaca tidak hanya sekedar melihat tapi juga memahami, mengevaluasi kemudian menyimpulkan untuk mendapat pemahaman yang sempurna, membaca yang disebut tidak hanya terpaku pada teks melainkan bebas seperti membaca alam dan keadaan disekitar agar memahami tujuan hidup yang sesungguhnya. Adapaun pentingnya budaya membaca adalah bahwa kegiatan membaca sangat berpengaruh penting dalam perkembangan dunia ilmu pengetahuan terutama di dunia pendidikan, dalam islam membaca menjadi gerbang utama dalam memperoleh ilmu pengetahuan sebagai sarana dalam menghadapi tantangan zaman oleh sebab itu Allah meletakkan perintah itu paling awal sebelum semua wahyu al-qur’an diturunkan agar manusia bisa memahami maksud dari setiap ayat yang diturunkan yang kemudian akan dijadikan pedoman hidup manusia. Kata kunci: Urgensi, budaya membaca, tafsir tahlili, QS. Al-‘alaq 1-5

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Urgensi, budaya membaca, tafsir tahlili, QS. Al-‘alaq 1-5
Subjects: Ushuludin dan Pemikiran Islam > Ilmu Al-Quran dan Tafsir
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam > 76231 - Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir (S1)
Depositing User: RIANA HUSNUL KHOTIMAH
Date Deposited: 11 Oct 2022 07:08
Last Modified: 11 Oct 2022 07:08
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/22742

Actions (login required)

View Item View Item