Selviani, Mita (2022) PEMAHAMAN MASYARAKAT DESA UPANG CERIA KECAMATAN MUARA TELANG KABUPATEN BANYUASIN TENTANG AKHLAK BERBUSANA DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PEMBENTUKAN AKHLAK. Undergraduate Thesis thesis, UIN Raden Fatah Palembang.
|
Text
cover mita Selviani.pdf Download (28kB) | Preview |
|
|
Text
abstrak Mita Selviani.pdf Download (325kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI baru.pdf Download (192kB) | Preview |
|
Text
mita selviani 1-5 1830302069.pdf Restricted to Registered users only Download (947kB) |
Abstract
ABSTRAK Penelitian ini berjudul “Pemahaman Masyarakat Desa Upang Ceria Kecamatan Muara Telang Kabupaten Banyuasin Tentang Akhlak Berbusana dan Implementasinya Terhadap Pembentukan Akhlak” Mayoritas perampuan Desa Upang Ceria sudah menggunakan busana tertutup atau hijab. Namun menreka belum mengetahui motivasi dari menggunakan busana tertutup atau hijab tersebut. Oleh karena itu penelitian ini dilakukan untuk melihat bagaimana pemahaman masyarakat mengenai akhlak berbusana yang baik, serta bagaimana implikasi berbusana terhadap pembentukan akhlak pada masyarakat Desa Upang Ceria Kecamatan Muara Telang Kabupaten Banyuasin. Jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif. Dengan objek penelitian yakni masyarakat Desa Upang Ceria. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan metode observasi, wawancara terhadap 42 responden masyarakat Desa Upang Ceria serta dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan dengan reduksi data (pengumpulan data), penyajian data serta menarik kesimpulan (verifikasi data). Hasil penelitian ditemukan sebesar 80% perampuan Desa Upang Ceria sudah memahami tentang berbusana yang baik dalam Islam, sedangkan sebagian kecilnya dari meraka kurang memiliki pemahaman mengenai berbusana yang baik menurut Islam. Masyarakat mengakui bahwasanya busana itu memepengaruhi akhlak, meski pada penerapan dalam kehidupannya sering kali melupakan akhlak tersebut. Kata Kunci: Akhlak, Busana, Masyarakat
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) |
---|---|
Subjects: | Ushuludin dan Pemikiran Islam > Aqidah dan Filsafat Islam |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam > 76232 - Aqidah dan Filsafat Islam |
Depositing User: | MITA SELVIANI |
Date Deposited: | 11 Oct 2022 02:46 |
Last Modified: | 08 Nov 2022 04:57 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/22965 |
Actions (login required)
View Item |