Millenia, Meilsye (2021) Konsistensi Harian Pagi Rakyat Empat Lawang Dalam Mengimplementasikan Bahasa Jurnalistik. Undergraduate Thesis thesis, Universitas Islam Negeri Raden Fatah.
Text
SKRIPSI FULL MEILSYE MILLENIA .pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Skripsi ini berjudul “Konsistensi Harian Pagi Rakyat Empat Lawang Dalam Mengimplementasikan Bahasa Jurnalistik”. Penelitian ini membahas bagaimana implementasi bahasa jurnalistik di Harian Pagi Rakyat Empat Lawang dan apakah bahasa jurnalistik yang digunakan pada Harian Pagi Rakyat Empat Lawang sudah sesuai dengan pedoman bahasa jurnalistik. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan model analisis deskriptif. Jenis deskriptif yang peneliti gunakan sebagai gambaran mengenai penggunaan bahasa jurnalistik pada berita Harian Pagi Rakyat Empat Lawang. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah 10 pedoman bahasa jurnalistik yang dikeluarkan oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI). Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Peneliti melakukan wawancara dan meneliti langsung 6 teks berita Harian Pagi Rakyat Empat Lawang edisi Oktober-Desember 2021. Jika media cetak tidak dapat menerapkan bahasa jurnalistik dalam penulisan beritanya, maka informasi yang disampaikan oleh media tidak tersampaikan dengan baik kepada seluruh lapisan masyarakat. Harian Pagi Rakyat Empat Lawang merupakan salah satu surat kabar lokal yang terbit dalam periode harian. Sebagai media cetak yang menjadi jembatan informasi bagi masyarakat, apakah Harian Pagi Rakyat Empat Lawang sudah menggunakan bahasa sesuai kaidah bahasa jurnalistik yang telah ditentukan. Setelah peneliti analisis dapat ditarik kesimpulan hasil dari penelitian ini menunjukkan, dari 76 kalimat yang peneliti analisis, terdapat 39 kalimat yang melanggar pedoman bahasa jurnalistik. Ini berarti, Harian Pagi Rakyat Empat Lawang tidak konsisten dalam mengimplementasikan bahasa jurnalistik pada penulisan berita. Kata Kunci: Media Cetak, Bahasa Junalistik.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | media cetak, bahasa jurnalistik |
Subjects: | Dakwah dan Komunikasi > Jurnalistik |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70202 - Jurnalistik |
Depositing User: | MEILSYE MILLENIA 1830503093 |
Date Deposited: | 17 Jan 2023 01:19 |
Last Modified: | 17 Jan 2023 01:19 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/24627 |
Actions (login required)
View Item |