UPAYA GURU MENINGKATKAN MOTIVASI SISWA BELAJAR AL-QUR’AN HADITS DENGAN MENGGUNAKAN METODE RESISTASI PADA KELAS V MI AL ADLI PALEMBANG

Suci Mamuda, Badriyah (2023) UPAYA GURU MENINGKATKAN MOTIVASI SISWA BELAJAR AL-QUR’AN HADITS DENGAN MENGGUNAKAN METODE RESISTASI PADA KELAS V MI AL ADLI PALEMBANG. Undergraduate Thesis thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI (UIN) RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (711kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (255kB) | Preview

Abstract

Skripsi ini berjudul “Upaya Guru Meningkatkan Motivasi Siswa Belajar Al-Qur’an Hadits Dengan Menggunakan Metode Resitasi Pada Siswa Kelas V Madrasah Ibtidaiyah Al-Adli Palembang”. Tujuan penelitian, untuk mengetahui gambaran tentang upaya guru meningkatkan motovasi siswa belajar Al-Qur’an Hadits dengan menggunakan metode Resitasi, motivasi siswa belajar Al-Quran Hadits, faktor-faktor pendorong dan penghambat upaya guru meningkatkan motivasi siswa belajar Al-Quran Hadits dalam menggunakan Metode Resitasi pada pembelajaran Al-Qur’an Hadits pada siswa Kelas V MI Al-‘Adli Palembang. Pendekatan penelitian adalah pendekatan kualitatif, yang dimaknai sebagai upaya peneliti untuk memperoleh informasi data dari informan. Peneliti turun langsung kelapangan sebagai instrumen dalam pengumpulan data dengan menerapkan metode; wawancara, observasi dan dokumentasi terkait dan dari subjek penelitian yaitu kepala MI, guru Al-Qur’an Hadits dan siswa kelas V MI Al-Adli Palembang. Guru melaksanakan pembelajaran, menggunakan metode resitasi atau pemberian tugas Al-Qur’an Hadits kepada siswa, yaitu guru memanfa’atkan waktu15 atau 20 menit dipenghujung kegiatan belajar mengajar, dengan cara guru memberikan penjelasan tugas Al-Qur’an Hadits yang telah disiapkan kepada siswa untuk dikerjakan di rumah. Kemudian guru menjelaskan tentang pengerjaan tugas, menentukan rentang waktu pengerjaan dan waktu pengumpulan tugas, baik dalam bentuk tulisan, lisan maupun hafalan. Hasil penelitian bahwa pada awal guru menerapkan metode resitasi kepada siswa, nampak ada respon yang beragam yaitu kurang tertarik, agak atau sedikit tertarik dan merasa tertarik. Setelah metode resitasi atau pemberian tugas diterapkan secara berkelanjutan dalam pembelajaran Al-Qur’an Hadits, ternyata ada peningkatan ketertarikan siswa kelas V MI Al-Adli Palembang. Hal itu meningktanya terlihat pada semua siswa sudah mengerjakan tugas dan peningkatan nilai, baik pada rerata nilai harian, nilai tengah semester, maupun nilai semester. Ini artinya ada suatu peningkatan motivasi siswa belajar Al-Qur’an Hadits dengan penerapan metode resitasi pada kelas v MI Al-Adli Palembang.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Uncontrolled Keywords: Upaya Guru, Motivasi Siswa Belajar Al-Qur’an Hadits
Subjects: Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86232 - Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: fakultas tarbiyah dan keguruan
Date Deposited: 24 Feb 2023 02:03
Last Modified: 24 Feb 2023 02:03
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/25469

Actions (login required)

View Item View Item