MODEL PEMBELAJARAN DI PONDOK PESANTREN (STUDI PERBANDINGAN PONDOK PESANTREN ANNAJIYAH DAN ULUL ALBAB LUBUKLINGGAU

Arita Alfa Karomi, Arita (2023) MODEL PEMBELAJARAN DI PONDOK PESANTREN (STUDI PERBANDINGAN PONDOK PESANTREN ANNAJIYAH DAN ULUL ALBAB LUBUKLINGGAU. MODEL PEMBELAJARAN DI PONDOK PESANTREN (STUDI PERBANDINGAN PONDOK PESANTREN ANNAJIYAH DAN ULUL ALBAB LUBUKLINGGAU. (Submitted)

[img]
Preview
Text
skrpsi Arita Alfa k.pdf

Download (241kB) | Preview

Abstract

Skripsi ini berjudul Model Pembelajaran Hadis di Pondok Pesantren (Studi Perbandingan Pondok Pesantren Annajiyah dan Ulul Albab Lubuklinggau) penelitian ini dilatar belakangi oleh sedikitnya penelitian tentang Model Pembelajaran Hadis di pondok pesantren. Mengingat pentingnya mengevaluasi kajian hadis di pondok pesantren, karena pondok pesantren tempat lahirnya ahli agama, hadis dan ulama. Pesantren Annajiyah dan Ulul Albab sangat berperan penting dalam pembelajaran hadis. Hal ini bisa dilihat dari kurikulum pesantren Annajiyah yang berpegang dengan kurikulum pesantren gontor. Karena pendiri pesantren Annajiyah merupakan alumni pesantren gontor, akan tetapi berbeda dengan pesantren Ulul Albab yang memiliki kurikulum merdeka dalam pembelajaran hadis. Walaupun kedua pesantren berbeda kurikulum, hal ini menarik peneliti untuk mengkaji pola kaian hadis di dua pesantren tersebut. Penelitian mengenai referensi kitab hadis, tema pembelajaran hadis, serta metode pengkajian hadis. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan, yang mana penelitian ini dilakukan di pesantren Annajiyah dan Ulul Albab Lubuklinggau dengan subjek penelitian adalah pimpinan pondok, ustadz/ustadzh. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif. Dengan sumber data pertama data primer (buku hadis, hasil wawancara dan observasi) data sekunder (studi kepustakaan, dokumentasi, jurnal, buku bacaan terdahulu yang setema dengan judul penelitian) Hasil penelitian menyimpulkan bahwa terdapat perbedaan metode pembelajaran hadis dari masing- masing pondok pesantren. Maka penulis memberikan kesimpulan bahwa kajian hadis yang lebih dominan di pondok pesantren Annajiyah adalah dari segi referensi lebih dominan kitab bulugul maram. Dari segi tema lebih dominan fiqh hadis, hadis aqidah. Sedangkan dari metode pemahaman lebih dominan dengan metode ceramah, weton. Akan tetapi di pondok pesantren ulul Albab dari segi referensi lebih dominan kitab bulugul maram, dari segi tema lebih dominan hadis ibadah, fiqih hadis. Sedangkan dari metode pemahaman lebih dominan dengan metode nada dan tanya jawab. Kata kunci: pola, pembelajaran hadis, pesantren.

Item Type: Article
Subjects: Ushuludin dan Pemikiran Islam > Ilmu Hadits
Depositing User: ARITA ALFA KAROMI 1830303033
Date Deposited: 14 Mar 2023 15:54
Last Modified: 14 Mar 2023 15:54
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/25871

Actions (login required)

View Item View Item