Kurniati, Dwi (2022) PEMBINAAN DAN PENINGKATAN KUALITAS AKHLAK REMAJA MELALUI ZIKIR ISTIGHOSAH DI MUSHOLLA NURUL AMIN LORONG SUKADAMAI 1 KALIDONI PALEMBANG. In: PEMBINAAN DAN PENINGKATAN KUALITAS AKHLAK REMAJA MELALUI ZIKIR ISTIGHOSAH DI MUSHOLLA NURUL AMIN LORONG SUKADAMAI 1 KALIDONI PALEMBANG. (Unpublished)
Text
Bab 1-5.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
||
|
Text
COVER.pdf Download (42kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (148kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (113kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Penelitian ini berjudul Pembinaan dan Peningkatan Kualitas Akhlak Remaja Melalui Zikir Istighosah Di Musholla Nurul Amin Lorong Sukadamai 1 Kalidoni Palembang. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui, pelaksanaan dan bentuk pembinaan dan peningkatan kualitas akhlak remaja melalui zikir istighosah, peningkatan kualitas akhlak remaja melalui zikir istighosah, serta faktor pendukung dan faktor penghambat pembinaan dan peningkatan kualitas akhlak remaja di Musholla Nurul Amin Lorong Sukadamai 1 Kalidoni Palembang. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research), dengan pendekatan kualitatif. Ada dua sumber data yang digunakan yaitu sumber data primer dan sekunder. Dalam mengumpulkan data digunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data dengan cara deskriptif kualitatif, dengan model Miles dan Huberman yaitu reduksi data, penyajian data, dan penyimpulan data. Teori dalam penelitian ini yaitu teori pembinaan dan teori peningkatan Sumodiningrat dan Sardiman. Hasil yang di peroleh dari penelitian ini yaitu, pelaksanaan dan bentuk pembinaan akhlak remaja meliputi, sholat subuh berjamaah di Musholla Nurul Amin, dengan kegiatan zikir istighosah dan pembinaan akhlak remaja yang meliputi, berdoa bersama-sama, dilanjutkan pembahasan materi yang di sampaikan oleh ustadz. Pembelajaran materi yang diberikan ustadz yaitu tentang ilmu fiqh, yang mempelajari hukum dalam islam, bab sholat, serta akidah-akidah dalam islam. Peningkatan kualitas akhlak remaja yaitu meningkatnya akhlak mahmudah, seperti meningkatnya akhlak terhadap Allah Swt, akhlak kepada diri sendiri, akhlak kepada keluarga, akhlak terhadap lingkungan. Serta adanya faktor pendukung dan faktor penghambat di dalam pembinaan dan peningkatan kualitas akhlak remaja. Faktor pendukungnya ialah meyakini bahwa ustadz sangat tekun dalam membimbing dan menguasai materi yang disampaikan, sarana dan prasarana di Musholla Nurul Amin sangat memadai, serta adanya dukungan yang positif dari masyarakat setempat dan dukungan dari para orangtua remaja yang mengikuti pembinaan akhlak. Faktor penghambatnya belum ada buku pedoman dari ustadz untuk remaja yang mengikuti pembinaan, serta kendala ustadz sering merubah jadwal pembinaan secara mendadak. Kata Kunci: Pembinaan Akhlak, Peningkatan Kualitas, Akhlak, Zikir, Istighosah
Item Type: | Conference or Workshop Item (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pembinaan Akhlak, Peningkatan Kualitas, Akhlak, Zikir, Istighosah |
Subjects: | 000 Komputer, Informasi, dan Referensi Umum > Bibliografi 000 Komputer, Informasi, dan Referensi Umum > Perpustakaan dan Ilmu Informasi, Kearsipan Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70231 - Pengembangan Masyarakat Islam |
Depositing User: | DWI KURNIATI |
Date Deposited: | 16 Mar 2023 02:02 |
Last Modified: | 16 Mar 2023 02:02 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/25886 |
Actions (login required)
View Item |