Pelaksanaan Penataan Arsip Kantor di SMP Negeri 6 Sungai Rotan

Nava Fauriani, Nava Fauriani (2023) Pelaksanaan Penataan Arsip Kantor di SMP Negeri 6 Sungai Rotan. Undergraduate Thesis thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN FATAH.

[img] Text
Skripsi bab 1-5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
Nava Fauriani Skripsi Jilid_removed (1).pdf

Download (208kB) | Preview

Abstract

Skripsi ini berjudul “Pelaksanaan Penataan Arsip Kantor di SMP Negeri 6 Sungai Rotan Kecamatan Sungai Rotan Kabupaten Muara Enim”. Penelitian ini dilatar belakangi penataan arsip kantor yang belum terlaksana dengan baik, hal itu dapat dilihat dari tidak semua surat-surat diarsipkan sehingga masih membutuhkan pengarahan, motivasi, komunikasi, dan koordinasi sesama pegawai baik atasan maupun bawahan. Oleh karena itu penulis merumuskan masalah sebagai berikut “Bagaimana pelaksanaan penataan arsip Kantor di SMP Negeri 6 Sungai Rotan Muara Enim dan Apa saja faktor-faktor pendukung dan penghambat pelaksanaan penataan arsip Kantor di SMP Negeri 6 Sungai Rotan Muara Enim. Adapun penelitian ini bertujuan untuk menganalisis secara deskriptif pelaksanaan penataan arsip kantor di SMPN 6 Sungai Rotan dan untuk menganalisis faktor pendukung dan penghambat pelaksanaan penataan arsip kantor di SMPN 6 Sungai Rotan. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Informan dalam penelitian ini adalah Kepala Sekolah, Kepala Tata Usaha, dan Staff Tata Usaha. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan terdiri dari reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan penataan arsip kantor di SMPN 6 Sungai Rotan sudah berjalan dengan baik. Pada penelitian ini meliputi pelaksanaan penataan arsip kantor di SMPN 6 Sungai Rotan dengan memperhatikan beberapa indikator yaitu mampu berkoordinasi, memberikan motivasi, komunikasi yang baik, dan pengarahan. Adapun faktor pendukungnya yaitu penggunaan sistem penyimpanan yang tepat serta fasilitas kearsipan memenuhi syarat. Adapun faktor penghambatnya yaitu hambatan dari unsur-unsur input kearsipan, hambatan proses kearsipan, dan output sistem kearsipan.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Pelaksanaan, Penataan Arsip
Subjects: 300 Ilmu sosial, Sosiologi dan Antropologi > 300 Ilmu Sosial (Umum)
Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86231 - Manajemen Pendidikan Islam (Kependidikan Islam)
Depositing User: NAVA FAURIANI 1930203145
Date Deposited: 17 May 2023 01:51
Last Modified: 17 May 2023 01:51
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/27326

Actions (login required)

View Item View Item