Romar, Audina Dwi Putri (2022) Upaya guru dalam meningkatkan keterampilan berbicara dalam pembelajaran bahasa indonesia siswa kelas II MI Quraniah 8 Palembang. Undergraduate Thesis thesis, UIN Raden Fatah Palembang.
Text
Skripsi Audina Dwi Putri Romar 1930201116.docx Restricted to Registered users only Download (6MB) | Request a copy |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana keterampilan berbicara siswa kelas II dalam pembelajaran Bahasa Indonesia MI Quraniah 8 Palembang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data yaitu, observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Keterampilan berbicara siswa masih kurang. (2) Peran guru dalam meningkatkan keterampilan berbicara peserta didik dalam kelas II meliputi sebagai: guru sebagai pendidik, guru sebagai contoh siswa saat berbicara dengan orang lain, guru sebagai motivator, guru sebagai fasilator. (3) Faktor pendukung dalam meningkatkan keterampilan berbicara peserta didik. Yang paling utama faktor lingkungan dari dalam sekolah yaitu guru itu sendiri, yang mencontohkan baik-baik dan menjaga agar murid tidak meniru hal yang tidak di inginkan, dan membiasakan murid agar berani mengeluarkan argumen dari fikiran lalu dituangkan dengan berbicara. Faktor yang kedua yaitu faktor lingkungan dari luar sekolah yaitu dari lingkungan masyarakat/tetangga. Karena siswa tentunya lebih banyak waktu luang dirumah maka dari itu harus membatasi dan memilih lingkungan rumah yang baik karena sangat berpengaruh bagi siswa sendiri. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pelaksanaan keterampilan berbicara siswa yaitu, sudah maksimal dilakukan oleh guru sekaligus wali kelasnya tersebut. Kendala dalam keterampilan berbicara siswa yaitu lingkungan diluar sekolah, contohnya lingkungan di sekitaran rumah individu siswa-siswi tersebut. Solusi dalam keterampilan berbicara ini menggunakan pendekatan dan strategi-strategi pembelajaran. Kata Kunci: Upaya Guru, Keterampilan Berbicara, Siswa MI
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Upaya Guru, Keterampilan Berbicara, Siswa MI |
Subjects: | Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86232 - Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | AUDINA DWI PUTRI ROMAR 1930201116 |
Date Deposited: | 15 Aug 2023 01:45 |
Last Modified: | 31 Aug 2023 01:55 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/29696 |
Actions (login required)
View Item |