Pelaksanaan Metode Mudzakarah Tadribul Kitabah Pada Pembelajaran Al-Hadits Di Pondok Pesantren Al-Haromain Desa Pulau Panggung Muara Enim

Muzakkir Sahibul Evan, Muzakkir Sahibul Muzakkir (2023) Pelaksanaan Metode Mudzakarah Tadribul Kitabah Pada Pembelajaran Al-Hadits Di Pondok Pesantren Al-Haromain Desa Pulau Panggung Muara Enim. Undergraduate Thesis thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
BAB V Evan S M.pdf

Download (8kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I Evan S M.pdf

Download (369kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Setiap santri harus menjadi penulis yang baik agar pelajaran yang dipelajari tetap relevan dan layak untuk dibahas. Ibnu Khaldun menekankan bahwa menulis itu sangat penting karena merupakan hasil dari potensi dan keyakinan santri dalam realisasi diri sendiri. Masalah pada penelitian ini adalah bagaimana pelaksanaanya dan faktor apa yang mempengaruhi pelaksanaan metode mudzakarah tadribul kitabah pada pembelajaran al-hadits di kelas tamhidi pondok pesantren al-haromain dan tujuan penelitian ini mengetahui pelaksanaan dan mengetahui faktor apa yang mempengarugi Pelaksanaan metode mudzakarah tadribul kitabah pada pembelajaran Al-Hadits kelas tamhidi di pondok pesantren al-haromain desa pulau panggung muara enim. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian lapangan atau studi khusus, yang merupakan jenis penelitian yang objek penelitiannya sesuai dengan fenomena atau pristiwa yang terjadi pada santri kelas tamhidi di pondok pesantren al-haromain. Data-data penelitian dikumpulkan dengan menggunkan wawancara dan dokumentasi. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah berdasarkan hasil penelitian yang peneliti lakukan, dalam pelaksanaan metode mudzakarah tadribul kitabah pada pembelajaran al-hadits di pondok pesantren al-haromian desa pulau panggung muara enim memiliki hal yang mendukung dan juga sedikit menghambat.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Uncontrolled Keywords: Metode Mudzakarah Tadribul Kitabah, Pembelajaran Hadits
Subjects: Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: EVAN SAHIBUL MUZAKKIR 1930202177
Date Deposited: 04 Sep 2023 02:29
Last Modified: 04 Sep 2023 02:29
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/30326

Actions (login required)

View Item View Item