Yulianti, Yulianti (2023) Pola Ekspresi dalam Konten Food Vlogger (Analisis pada Akun Food Vlogger TikTok di Palembang). Undergraduate Thesis thesis, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.
Text
YULIANTI 1920701018.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
Abstract
Pada masa sekarang media sosial khususnya TikTok dipilih sebagai media berekspresi salah satunya adalah dengan menjadi seorang food vlogger. Fenomena konten food vlogger telah berkembang hingga menarik untuk diteliti. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui fenomena konten food vlogger sebagai bentuk ekspresi diri dan untuk mengetahui hambatan food vlogger dalam mengekspresikan diri ketika membuat konten. Metode penelitian dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif deskriptif. Sebagai bentuk analisa dan pembahasan dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori kinesik. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan karena data yang diperoleh langsung dari informan yang menjadi food vlogger TikTok di Palembang. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat beberapa pola ekspresi dalam konten food vlogger diantaranya adalah food vlogger selalu memperhatikan kontak mata, gerakan tubuh, ekspresi wajah, menggerakkan alis, mengacungkan jempol, menggelengkan kepala, menganggukkan kepala, memejamkan mata serta menunjukkan makanan sebagai bentuk rekomendasi kepada penonton. Lalu hambatan food vlogger dalam mengekspresikan diri ketika membuat konten dipengaruhi dua faktor yaitu internal dan eksternal. Faktor internalnya adalah suasana hati yang berubah-ubah, rasa malas dan memiliki pekerjaan lain, sedangkan faktor eksternalnya adalah persaingan antar food vlogger kondisi makanan, kejadian tak terduga dan oknum yang tidak bertanggung jawab. Kata kunci : Ekspresi, Food vlogger, Influencer
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | Unnamed user with email perpustakaanfisip@radenfatah.ac.id |
Date Deposited: | 18 Sep 2023 05:01 |
Last Modified: | 18 Sep 2023 05:01 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/30744 |
Actions (login required)
View Item |