Peran Kiyai Dalam Meningkatkan Kualitas Pendidikan Islam Pada Santri Studi Kasus di Pondok Modern IGM Al-Ihsaniyah Palembang

Anan, Marliansyah and Muhammad, Isnaini and Mukti, Ali (2023) Peran Kiyai Dalam Meningkatkan Kualitas Pendidikan Islam Pada Santri Studi Kasus di Pondok Modern IGM Al-Ihsaniyah Palembang. UNSPECIFIED thesis, UNSPECIFIED.

[img]
Preview
Text
ANAN MARLIANSYAH 1920202112.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Peran kiyai dalam meningkatkan kualitas pendidikan Islam pada santri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran kiyai dalam meningkatkan kualitas pendidikan Islam pada santri dan bagaimana pelaksanaan pendidikan Islam di Pondok Modern IGM Al-Ihsaniyah Palembang. Jenis penelitian yang digunakan adalah studi kasus dan menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan datanya menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis datanya menggunakan reduksi data, penyajian data dan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kiyai memiliki peran yang sangat penting dalam meningkatkan kualitas pendidikan Islam pada santri. Kiyai berperan membantu membentuk karakter santri yang kuat, meningkatkan kualitas pengajaran, pengembangan kurikulum, peningkatan kualitas fasilitas dan pembinaan kegiatan ekstrakurikuler. Kemudian Pelaksanaan pendidikan Islam di Pondok Modern IGM Al-Ihsaniyah Palembang dilaksanakan dengan metode totalitas pendidikan 24 jam serta mengintegrasikan antara kurikulum K13 Kemenag dan Kurikulum KMI Pondok Modern Darussalam Gontor dengan memerhatikan nilai-nilai keislamannya pada setiap program pendidikan yang dilaksankan. Kata Kunci : Peran kiyai, kualitas, pendidikan Islam

Item Type: Thesis (UNSPECIFIED)
Subjects: Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: ANAN MARLIANSYAH 1920202112
Date Deposited: 03 Oct 2023 02:07
Last Modified: 05 Oct 2023 03:32
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/31313

Actions (login required)

View Item View Item