ISU-ISU POLITIK DALAM RENCANA KEBIJAKAN UNDANG-UNDANG CIPTA KERJA (ANALISIS TERHADAP PEMBINGKAIAN BERITA CNNINDONESIA.COM)

RUSADI, DESI PERANMITA (2023) ISU-ISU POLITIK DALAM RENCANA KEBIJAKAN UNDANG-UNDANG CIPTA KERJA (ANALISIS TERHADAP PEMBINGKAIAN BERITA CNNINDONESIA.COM). Undergraduate Thesis thesis, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.

[img] Text
Desi Peranmita Rusadi 1720702023.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Tulisan ini akan mengurai dan menjelaskan bentuk dan tendensi Pembingkaian berita Isu-Isu Politik Dalam Rencana Kebijakan Undang-Undang Cipta Kerja. Media yang akan dikaji adalah media pemberitaan online CNNIndonesia.com. Media pemberitaan online CNNIndonesia.com merupakan salah satu media pemberitaan yang mendominasi pembaca di Indonesia. Dengan posisi yang seperti itu, tentunya CNNIndonesia.com memiliki pengaruh dalam membangun komunikasi politik dalam masyarakat. Adapun teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori Framing model Zhongdan Pan dan Gerald M.Kosicki. Dimana teori ini dalam menganalisis data menggunakan empat dimensi struktural teks berita sebagai perangkat framing, yaitu, sintaksis, skrip, tematik, dan retoris. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunkan dokumen sebagai sumber data utama. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa CNNIndonesia.com menggambarkan memiliki kecenderungan lebih menonjolkan penolakan-penolakan terhadap Undang-Undang Cipta Kerja. Sepeti alasan-alasan penolakan dari Partai PKS dan Demokrat, serta berbagai aksi unjuk rasa yang dilakukan mahasiawa dan buruh yang kemudian berakhir ricuh. Keywords: Isu-Isu Politik, Rencana kebijakan Undang-auandang Cipta Kerja, Pembingkaian

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Politik
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaanfisip@radenfatah.ac.id
Date Deposited: 09 Oct 2023 02:49
Last Modified: 09 Oct 2023 02:49
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/31424

Actions (login required)

View Item View Item