PENERAPAN PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP PEKERJA TETAP BAGIAN PELAYANAN TEKNIK DI PT. PLN PERSPEKTIF ASAS HUKUM EKONOMI SYARI’AH (STUDI KASUS KECAMATAN INDRALAYA UTARA, KABUPATEN OGAN ILIR)

RIZKIANTI, FERNANDA (2023) PENERAPAN PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP PEKERJA TETAP BAGIAN PELAYANAN TEKNIK DI PT. PLN PERSPEKTIF ASAS HUKUM EKONOMI SYARI’AH (STUDI KASUS KECAMATAN INDRALAYA UTARA, KABUPATEN OGAN ILIR). Undergraduate Thesis thesis, UIN raden fatah palembang.

[img] Text
SKRIPSI FERNANDA RIZKIANTI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (354kB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini berjudul tentang Penerapan Perlindungan Hukum terhadap Pekerja Tetap Bagian Pelayanan Teknik Di PT. PLN Perspektif Asas Hukum Ekonomi Syari’ah (Studi Kasus Kecamatan Indralaya Utara, Kabupaten Ogan Ilir). Masalah utama dalam skripsi ini adalah pada tingkat kecelakaan kerja bagi pekerja bagian pelayanan teknik di PT. PLN. Terbukti sejak tahun 2019 hingga sekarang PLN berhasil menekankan angka kecelakaan kerja yang signifikan hingga 52 persen. Maka, risiko kerja ini harus dikendalikan sehingga bisa mencapai selamat dan sehat dan pentingnya dalam mencapai keselamatan kerja karena inilah yang akan menompang peralatan, perlengkapan, SOP, atau tata aturan yang ditetapkan perusahaan. Oleh karena itu rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu: 1) Bagaimana penerapan perlindungan hukum terhadap pekerja tetap bagian pelayanan teknik di PT. PLN Indralaya Utara? 2) Bagaimana perlindungan hukum terhadap pekerja tetap bagian pelayanan teknik di PT. PLN Indralaya Utara dalam perspektif Asas Hukum Ekonomi Syari’ah?. Metode yang digunakan dalam skripsi ini adalah metode penelitian lapangan (field research) yaitu penelitian langsung dengan melakukan penggalian data di lokasi penelitian dengan menggunakan metode observasi dan wawancara. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa, Dalam melakukan penerapan perlindungan hukum bagi pekerja di PT. PLN Indralaya Utara terhadap keselamatan dan kesehatan kerja bagi pekerja tetap bagian pelayanan teknik di PT. PLN bahwa pihak perusahaan tersebut akan bertanggung jawab apabila ada sesuatu hal yang terjadi pada pekerja seperti kecelakaan kerja serta pihak perusahaan akan memberikan perlindungan hukum berupa perawatan dalam hal apabila pekerja tersebut ditimpa oleh suatu kecelakaan kerja. Dan dalam Perspektif Asas Hukum Ekonomi Syari’ah bahwa penerapan perlindungan hukum terhadap pekerja telah sesuai dengan Asas Hukum Ekonomi Syari’ah seperti Asas Ilahiyyah, Asas Kebebasan, Asas Persamaan dan Kesetaraan, Asas Keadilan, Asas Kerelaan, Asas Kejujuran dan Kebenaran, Asas Tertulis. Kata Kunci: Penerapan Perlindungan Hukum, Pekerja, Asas Hukum Ekonomi Syari’ah.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Penerapan Perlindungan Hukum, Pekerja, Asas Hukum Ekonomi Syari’ah.
Subjects: Syariah dan Hukum > Hukum Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > 74234 - Hukum Ekonomi Syariah (Mu'amalah)
Depositing User: FERNANDA RIZKIANTI 1930104111
Date Deposited: 21 Nov 2023 00:56
Last Modified: 21 Nov 2023 00:56
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/32549

Actions (login required)

View Item View Item