KETERWAKILAN PEREMPUAN ANTARA KUANTITAS DAN KUALITAS DI DPRD KOTA PALEMBANG PERIODE 2019-2024

TRIBUANA, JULIANTO INDRA (2023) KETERWAKILAN PEREMPUAN ANTARA KUANTITAS DAN KUALITAS DI DPRD KOTA PALEMBANG PERIODE 2019-2024. Undergraduate Thesis thesis, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.

[img] Text
JULIANTO INDRA TRIBUANA 2030702055.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui terkait kuantitas dan kualitas angggota perempuan di DPRD Kota Palembang periode 2019-2024. Penelitian ini menggunakan teori political of presence dari Anne Phillips, dimana teori ini dapat menjawab dan menyelesaikan permasalahan terkait keterwakilan perempuan di lembaga legislatif, dan menekan pentingnya keberadaaan dan keikutsertaan perempuan dalam proses politik. Dan juga penelitian ini memakai teori representasi dari Hanna Pitkin, dimana teori ini menjawab kemampuan mereka untuk mewakili dan memperjuangkan kepentingan perempuan yang lebih luas. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif, dengan menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi sebagai pengumpulan data. Hasil penelitian menunjukan terkait kuantitas, kehadiran perempuan dalam DPRD Kota Palembang, mereka sudah ada di dalam bagian legislatif, representatif perempuan di Kota Palembang, namun terkait kuota keterwakilan perempuan 30% dapat dikatakan tidak terpenuhi. Sedangkan terkait kualitas selama kurang lebih tiga tahun, anggota legislatif perempuan DPRD Kota Palembang telah melaksanakan pekerjaan dengan cukup baik dalam menangani masalah perempuan. Selama periode ini, telah dibuat peraturan daerah yang khusus menangani masalah perempuan. Namun, terhambat anggaran yang telah ditetapkan, sehingga belum mencakup secara maksimal, untuk kebijakan yang mendukung kaum perempuan, seperti anggaran yang responsif gender. Kata Kunci : Keterwakilan perempuan, Kuantitas, Kualitas kinerja

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Politik
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaanfisip@radenfatah.ac.id
Date Deposited: 17 Jan 2024 00:57
Last Modified: 17 Jan 2024 00:57
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/34179

Actions (login required)

View Item View Item