POLA KOMUNIKASI GURU DALAM MENANAMKAN NILAI-NILAI AGAMA PADA ANAK USIA DINI DI PAUD AL MUHAJIRIN PALEMBANG

DIHARSA, DIKI and Nuraida, Nuraida and Utami Fitri, Hartika (2023) POLA KOMUNIKASI GURU DALAM MENANAMKAN NILAI-NILAI AGAMA PADA ANAK USIA DINI DI PAUD AL MUHAJIRIN PALEMBANG. Undergraduate Thesis thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI (UIN) RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
cover.pdf - Accepted Version

Download (76kB) | Preview
[img]
Preview
Text
abstrak.pdf - Accepted Version

Download (33kB) | Preview
[img] Text
bab 1 - 5.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (424kB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
daftar pustaka.pdf - Accepted Version

Download (147kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berjudul Pola Komunikasi Guru Dalam Menanamkan Nilai-nilai Agama Pada Anak Usia Dini di PAUD Al Muhajirin Palembang. Proses komunikasi guru dengan murid untuk mengetahui pola komunikasi yang digunakan secara efektif dalam menanamkan nilai-nilai agama. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pola yang digunakan oleh guru PAUD Al Muhajirin Palembang untuk berkomunikasi dengan murid dalam penanaman nilai-nilai agama selama proses belajar mengajar. Dengan rumusan masalah bagaimana pola komunikasi guru dalam menanamkan nilai-nilai agama dalam proses pembelajaran. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif melalui data wawancara dengan dua guru, observasi, dan dokumentasi. Teori yang di gunakan dalam penelitian ini adalah teori interaksi simbolik tentang individu merespon suatu simbolik. Penerapan teori ini dalam penelitian yang akan dilakukan untuk menjelaskan bagaimana guru atas simbol simbol yang guru pahami dan pikirkan menentukan tindakan anak didiknya. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan yaitu deskriptif kualitatif dengan tahapan, reduksi data, model data dan penarikan kesempulan. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa interaksi yang dilakukan guru dengan murid paling efektif menggunakan pola komunikasi dua arah, karena dalam prosesnya komunikasi dua arah dapat menciptakan kedekatan antara guru dan anak didik sehingga anak didik dengan mudah mengerti dan memahami pelajaran yang diajarkan. Ketika pola komunikasi dua arah diterapkan, anak-anak terlihat lebih tenang karena guru berbicara langsung kepada mereka. Juga, tingkat pemahaman dan retensi ajaran oleh murid akan terlihat oleh guru. Jika murid masih belum paham, guru akan mengulang materi yang telah diajarkan sebelumnya. Persoalannya, banyak murid yang tetap diam karena beberapa anak didik tampak gelisah atau tidak nyaman ketika dipaksa untuk berbicara di depan orang lain.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Uncontrolled Keywords: Pola, Komunikasi, Interaksi
Subjects: Dakwah dan Komunikasi > Komunikasi Penyiaran Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70233 - Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: DIKI DIHARSA 1655100025
Date Deposited: 03 Jul 2024 07:45
Last Modified: 03 Jul 2024 07:45
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/38731

Actions (login required)

View Item View Item