Romadhan HS, Muhammad Ridho Kurnia (2024) KETERLAMBATAN PEMBAYARAN GAJI PADA PEGAWAI PT. INDOTIRTA SRIWIJAYA PERKASA WINRO KOTA PRABUMULIH PERSPEKTIF HUKUM EKONOMI SYARIAH. Undergraduate Thesis thesis, UIN Raden Fatah Palembang.
Text
Muhammad Ridho Kurnia Romadhan HS.docx Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
PT.Indotirta Sriwijaya Perkasa adalah sebuah perusahan yang bergerak di bidang produksi dan perdagangan air mineral dalam bentuk kemasan. Produk ini sudah dikenal dengan nama WINRO yang telahbanyak menjalin kerjasama dengan perusahaan lain yang ada di prabumulih. Dalam permasalahan yang ada di PT.Indotirta sriwijaya perkasa ini terletak pada sistem penggajian/upah karyawan nya pada bagian divisi KHL mengalami keterlambatan gaji yang semestinya mereka terima menjadi tertunda 3-7 hari, serta pada bagian divisi WTP, dan Teknisi mengalamai keterlambatan penerimaan gaji 3-5 hari. Permasalahan dalam penelitian ini terdapat dalam rumusan masalah berupa: (1)Apa faktor-faktor yang menyebabkan keterlambatan pembayaran gaji pada pegawai di PT.Indotirta Sriwijaya Perkasa Winro Kota Prabumulih? (2).Bagaimana keterlambatan pembayaran gaji pada pegawai PT.Indotirta Sriwijaya Perkasa Kota Prabumulih Winro menurut Perspektif Hukum Ekonomi Syariah?Metode yang digunakan untuk penelitian ini ialah menggunakan (field research) atau penelitian lapangan dengan jenis data kualitatif, Sumber data yang digunakan yaitu data primer dan data sekunder dengan teknik pengumpulan data yaitu melaui proses wawancara, dan dokumentasi.Dari hasil pembahasan dapat di simpulkan yaitu: (1) faktor-faktor yang menyebabkan keterlambatan pembayaran gaji pada pegawai PT. Indotirta Sriwijaya Perkasa Kota Prabumulih di antaranya adalah di karenakan untuk menutupi biaya pembiayaan bahan baku perusahaan, ketika perusahaan belum mencapai target penjualan lalu perusahaan memakai gaji karyawan untuk memutar modal dan juga adanya kenaikan bahan baku perusahaan dan adanya pembayaran gaji yang bertepatan pada hari libur atau ketika direktur sedang adanya pekerjaan diluar kota untuk perihal peninjauan slip. (2)Keterlambatan pembayaran gaji pada pegawai menurut Perspektif Hukum Ekonomi Syariah termasuk akad ijarahdikarenakan menggunakan jasa (tenaga) dan memberikan upah/gaji, keterlambatan pembayaran gaji karyawan menyebabkan ketidak adilan yang terjadi sedangkan ketidakadilan dalam pembayaran gaji menurut syariah itu tidak dilarang. Maka akad tersebut tidak di penuhi di karenakan penggajian karyawan seharusnya tidak ada hubungannnya dengan faktor-faktor yang telah disebutkan sebab gaji adalah hak dari para pegawai maka dari itu kewajiban dari perusahaan PT. Indotirta sriwijaya perkasa, seharusnya memberikan apa yang seharusnya diterima oleh para pegawai tersebut. Kata Kunci : Hukum Ekonomi Syariah, Penggajian, Ijarah
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Hukum Ekonomi Syariah, Penggajian, Ijarah |
Subjects: | Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah Syariah dan Hukum > Hukum Ekonomi Syariah |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > 74234 - Hukum Ekonomi Syariah (Mu'amalah) |
Depositing User: | MUHAMMAD RIDHO KURNIA ROMADHAN HS 1930104145 |
Date Deposited: | 21 Aug 2024 06:57 |
Last Modified: | 21 Aug 2024 06:57 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/40296 |
Actions (login required)
View Item |