TINJAUAN HUKUM EKONOMI SYARIAH TERHADAP TRADING SAHAM YANG MENGGUNAKAN METODE SCALPING

RAMADHANI, PUTRI (2024) TINJAUAN HUKUM EKONOMI SYARIAH TERHADAP TRADING SAHAM YANG MENGGUNAKAN METODE SCALPING. Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI PUTRI RAMADHANI FIKSS.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Investasi secara digital seperti trading saham syariah menjadi transaksi yang digemari oleh masyarakat akhir-akhir ini. Transaksi trading saham syariah ini dilakukan di Pasar Modal Syariah dengan beragam metode salah satunya ialah scalping. Permasalahannya metode ini berpotensi menimbulkan ketidakpastian sehingga dipertanyakan kebolehannya dalam Hukum Ekonomi Syariah. Penelitian ini merupakan penelitian yuridis normatif dengan pendekatan perundang-undangan. Temuan penelitian ini trading saham dengan metode scalping dilakukan dengan memanfaatkan fluktuasi harga dalam waktu yang sangat singkat untuk meraih keuntungan. Metode scalping ini memiliki tips dan eksekusi masing-masing sebagaimana metode scalping M Isa Abdussalam dan Bekti Sutikna. Teknik scalping saham yaitu memanfaatkan saham dengan volatilitas yang tinggi, fokus pada saham syariah, fokus pada satu saham, take profit yang kecil dan disiplin, serta memanfaatkan saham yang auto rejection bawah (ARB). Sedangkan teknik scalping screening sebelum perdagangan, screening saham saat market berjalan, dan alur eksekusi trading. Trading saham dengan metode scalping tidak bertentangan dengan Hukum Ekonomi Syariah dikarenakan tidak mengandung ghârâr, judi, dan sesuai dengan ketentuan khusus huruf c Fatwa DSN MUI No: 80/DSNMUI/III/2011 tentang Penerapan Prinsip Syariah dalam Mekanisme Perdagangan Efek. Hal yang perlu ditekankan adalah metode scalping yang tidak bertentangan dengan Hukum Ekonomi Syariah ini ialah metode scalping yang menggunakan analisis teknikal seperti scalping yang dilakukan M Isa Abdussalam dan Bekti Sutikna. Kata Kunci: Trading, Saham, Scalping, Pasar Modal Syariah.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: Syariah dan Hukum > Hukum Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > 74234 - Hukum Ekonomi Syariah (Mu'amalah)
Depositing User: PUTRI RAMADHANI 2020104093
Date Deposited: 24 Oct 2024 08:44
Last Modified: 24 Oct 2024 08:44
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/40995

Actions (login required)

View Item View Item