POLA KOMUNIKASI KELUARGA TERHADAP REMAJA PECANDU JUDI ONLINE DI KOTA PALEMBANG (Studi Kasus Pada Kelurahan Tuan Kentang)

ROSYADINA, DWI NADILA PUTRI (2024) POLA KOMUNIKASI KELUARGA TERHADAP REMAJA PECANDU JUDI ONLINE DI KOTA PALEMBANG (Studi Kasus Pada Kelurahan Tuan Kentang). Undergraduate Thesis thesis, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.

[img] Text
DWI NADILA PUTRI ROSYADINA 2020701062.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)

Abstract

Masa remaja merupakan fase perkembangan yang ditandai dengan perubahan fisik, emosional, dan sosial yang signifikan, serta peningkatan kerentanan terhadap perilaku adiktif seperti bermain judi online yang dapat terpengaruh oleh lingkungan. Hal ini merupakan bagian dari faktor yang dapat mempengaruhi perilaku remaja. Keluarga merupakan lingkungan yang paling dekat bagi setiap anak. Pentingnya peran keluarga dalam memahami dan mempengaruhi cara anak dalam setiap proses tumbuh kembang anak. Penelitian yang berjudul “Pola Komunikasi Keluarga Terhadap Remaja Pecandu Judi Online di Kota Palembang” ini bertujuan untuk mengetahui skema hubungan keluarga serta pola komunikasi yang diterapkan dalam menghadapi remaja pecandu judi online. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan melakukan wawancara mendalam terhadap 3 keluarga di Kota Palembang. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa komunikasi dalam keluarga memainkan peran penting dalam mengatasi remaja pecandu judi online. Pola komunikasi keluarga terhadap remaja pecandu judi online melibatkan beberapa komponen seperti kedekatan keluarga, faktor eksternal dan individualitas. Dengan data yang dikumpulkan temuan peneliti menunjukkan adanya satu keluarga menerapkan pola komunikasi roda, dua keluarga menerapkan pola komunikasi lingkaran dan bintang secara berbeda, serta dua keluarga lainnya menggunakan pola komunikasi bintang. Penelitian ini mengidentifikasi perbedaan pola komunikasi antara berbagai keluarga yang berpengaruh terhadap penanganan kecanduan judi online pada remaja. Keluarga dengan tipe Konsensual yang menerapkan pola komunikasi roda menunjukkan hasil yang lebih efektif dalam mengatasi masalah kecanduan dibandingkan dengan tipe keluarga lainnya. Faktor pendukung seperti kedekatan keluarga, faktor eksternal, dan individualitas berperan penting dalam menentukan pola komunikasi yang digunakan serta komunikasi yang efektif dan struktur komunikasi yang jelas dalam keluarga dapat membantu mengatasi kecanduan judi online pada remaja. Kata Kunci : Komunikasi Keluarga, Remaja, Judi Online

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi
Depositing User: PERPUSTAKAAN FISIP
Date Deposited: 23 Sep 2024 00:06
Last Modified: 23 Sep 2024 00:06
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/41409

Actions (login required)

View Item View Item