PENGARUH PEMBIAYAAN MUDHARABAH DAN MUSYARAKAH TERHADAP PROFITABILITAS (ROA) PADA BANK SYARIAH MANDIRI DENGAN BOPO SEBAGAI VARIABEL INTERVENING

FIRLIA NURUL ANISA, NIM. 1636100038 (2019) PENGARUH PEMBIAYAAN MUDHARABAH DAN MUSYARAKAH TERHADAP PROFITABILITAS (ROA) PADA BANK SYARIAH MANDIRI DENGAN BOPO SEBAGAI VARIABEL INTERVENING. Diploma thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN FATAH.

[img]
Preview
Text
Halaman Judul.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (276kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (45kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Lampiran-Lampiran.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Pembiayaan mudharabah dan musyarakah merupakan beberapa bentuk jenis pembiayaan yang dapat menyalurkan dana guna membantu para mudharib untuk membentuk suatu usaha tertentu, dengan syarat tertentu dan dengan pembagian hasil yang telah disepakati. Pembagian hasil dari keuntungan usaha tersebut akan dibagi antara pemilik modal (Shahibul Maal) dengan penerima modal (mudharib), atau dengan pihak-pihak lain yang ikut serta dalam pengelolaan usaha. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembiayaan mudharabah dan musyarakah terhadap profitabilitas (ROA) pada Bank Syariah Mandiri dengan BOPO sebagai variabel intervening. Variabel independen yang dipakai dalam penelitian ini adalah pembiayaan mudharabah dan pembiayaan musyarakah. Variabel dependen yang dipakai dalam penelitian ini adalah profitabilitas (ROA). Sedangkan variabel intervening yang dipakai dalam penelitian ini adalah rasio BOPO. Penelitian ini menggunakan data keuangan triwulan berupa laporan neraca dan laporan perhitungan rasio Bank Syariah Mandiri periode 2009-2018. Analisa yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis jalur (path analysis) dengan menggunakan SPSS IBM versi 24. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh negatif antara pembiayaan mudharabah terhadap ROA, pembiayaan mudharabah berpengaruh positif terhadap BOPO, BOPO berpengaruh negatif terhadap ROA, dan pembiayaan mudharabah dan musyarakah terhadap profitabilitas (ROA) dimediasi oleh BOPO pada Bank Syariah Mandiri. Kata Kunci : Pembiayaan Mudharabah, Pembiayaan Musyarakah, BOPO dan ROA.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? HG ??
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 27 Aug 2019 03:00
Last Modified: 27 Aug 2019 03:00
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/4348

Actions (login required)

View Item View Item