ANALISIS FOTO JURNALISTIKKASUS JESSICA KUMALA WONGSO PADA BERITA ONLINE ANTARAnews.com

rezkyani, devi (2017) ANALISIS FOTO JURNALISTIKKASUS JESSICA KUMALA WONGSO PADA BERITA ONLINE ANTARAnews.com. Other thesis, UIN raden Fatah Palembang.

[img]
Preview
Text
Skripsi Devi.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini berjudul “Analisis Foto Jurnalistik Kasus Jessica Kumala Wongso (Pada Berita Online ANTARAnews.com, yang dianalisis dengan menggunakan Semiotika Roland Barthes yaitu mengenai makna Denotasi, Konotasi dan Mitos. Dalam membaca makna konotasi menggunakan enam tahapan yaitu, trick effect, pose, object, photoghenia, aesteticsm, dan syntax. Sumber data yang terdapat dalam penelitian ini terbagi menjadi dua, yaitu sumber data primer (foto jurnalistik yang berkaitan dengan penelitian) dan sumber data sekunder (literatur yang mendukung data primer seperti kamus, internet, skripsi, buku-buku yang berhubungan dengan penelitian, dan sebagainya). Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif analisis, yaitu penelitian yang memberikan gambaran secara objektif, dengan analisis Roland Barthes tentang foto jurnalistik kasus Jessica Kumala Wongso. Dari total keseluruhan gambar yang diunggah sejak 31 Januari 2016 hingga 27 Oktober 2016 berjumlah 30 foto, namun peneliti mengambil delapan foto yang sudah dapat mewakili dari penelitan tersebut. Foto jurnalistik diklasifikasikan mulai dari kategori pemberitaan foto awal sidang Jessica Kumala Wongso, Sidang Pledoi, dan sampai sidang Vonis Jessica Kumala Wongso. Kesimpulan dari hasil penelitian menunjukkan bahwa 1. Dari setiap foto yang diambil oleh fotografer mengarah atau terfokus kepada Jessica Kumala Wongso. 2. Dari hasil analisis semiotika Roland Barthes pada situs berita online antaranews.com tentang foto jurnalistik kasus Jessica Kumala Wongso yang memiliki makna bahwa Jessica Kumala Wongso terlihat biasa-biasa saja seperti tidak terlibat suatu masalah dilihat dari gestur, dan ekspresi dalam pembacaan makna denotasi, konotasi dan mitos menggunakan semiotika Roland Barthes. Kata Kunci : Analisis Foto, Foto Jurnalistik dan Antaranews.com

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Ilmu sosial, Sosiologi dan Antropologi > 300 Ilmu Sosial (Umum)
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Mathematics
Depositing User: dakwah dan komunikasi
Date Deposited: 31 Oct 2019 02:40
Last Modified: 31 Oct 2019 02:40
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/4747

Actions (login required)

View Item View Item