PERSEPSI PENONTON TERHADAP TAYANGAN PROGRAM TALK SHOW ‘RUMAH UYA’ DI TRANS 7 (Studi Pada Masyarakat Desa Penyandingan Kecamatan Teluk Gelam Kabupaten OKI)

Agustina, Elvira Ayu (2017) PERSEPSI PENONTON TERHADAP TAYANGAN PROGRAM TALK SHOW ‘RUMAH UYA’ DI TRANS 7 (Studi Pada Masyarakat Desa Penyandingan Kecamatan Teluk Gelam Kabupaten OKI). Other thesis, UIN raden Fatah Palembang.

[img]
Preview
Text
AYU ELVIRA AGUSTINA (13530014).pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi ini membahas tentang persepsi masayarakat terhadap tayangan „Rumah Uya‟ di Trans 7. Tujuan penelitian ini untuk mengungkap mengenai ada atau tidaknya pengaruh antara Persepsi Masyarakat Terhadap Tayangan Program Talk Show “Rumah Uya” Di Trans 7 Pada Masyarakat Desa Penyandingan Kecamatan Teluk Gelam Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI). Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Populasi penelitian berjumlah 493 orang, sementara sampelnya berjumlah 83 orang diperoleh dari teknik Proportionate Stratified Random Sampling (sampel acak berstrata proporsional) menggunakan rumus Slovin. Statistik pengujian terhadap hipotesis menggunakan Regresi Linear Sederhana dengan program statistik SPSS 22. Dalam penelitian ini terdapat dua variabel yaitu Variabel Tayangan “Rumah Uya” di Trans 7 sebagai variabel bebas (X) dan Persepsi masyarakat sebagai variabel terikat (Y). Dari hasil pengolahan data menggunakan SPSS 22 didapat hasil Regresi Linear Sederhana antara tayangan program talk show Rumah Uya di Trans 7 (X) terhadap Persepsi Penonton Pada Masyarakat Desa Penyandingan (Y), diperoleh nilai t = 2,197, nilai signifikasinya sebesar 0,031 dengan taraf signifikan 5% atau 0,05. Artinya ada pengaruh yang signifikan antara variabel X dan Y. Selanjutnya hasil besarnya hubungan antara dua variabel diperoleh nilai R square 0,607 (60%) artinya dapat dikatakan bahwa kedua variabel memiliki hubungan yang kuat. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh antara persepsi masyarakat desa Penyandingan terhadap tayangan program talk show Rumah Uya di Trans 7. Keywords : Persepsi, Televisi, dan Talk show

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Ilmu sosial, Sosiologi dan Antropologi > 300 Ilmu Sosial (Umum)
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Mathematics
Depositing User: dakwah dan komunikasi
Date Deposited: 31 Oct 2019 02:36
Last Modified: 31 Oct 2019 02:36
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/4754

Actions (login required)

View Item View Item