SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN UNTUK PENILAIAN KINERJA DOSEN MENGGUNAKAN METODE ANALYTICAL HIERARCHY PR0CESS (AHP) STUDI KASUS DI LEMBAGA PENJAMINAN MUTU (LPM) UIN RADEN FATAH PALEMBANG

SULAIMAN, SULAIMAN (2015) SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN UNTUK PENILAIAN KINERJA DOSEN MENGGUNAKAN METODE ANALYTICAL HIERARCHY PR0CESS (AHP) STUDI KASUS DI LEMBAGA PENJAMINAN MUTU (LPM) UIN RADEN FATAH PALEMBANG. Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img] Text
PENDAHULUAN SULAIMAN.doc

Download (699kB)

Abstract

ABSTRAK Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang adalah sebuah perguruan Islam Negeri yang terdapat di kota Palembang yang selalu berupaya dalam peningkatan mutu internal secara berkelanjutan agar dapat bersaing dengan perguruan tinggi lain. Salah satu upaya yang perlu dilakukan adalah dengan melakukan penilaian terhadap kinerja dosen. Penilaian tersebut dilakukan untuk mengetahui pengaruh pengajaran dosen terhadap mahasiswa. Akan tetapi penilaian yang dilakukan masih menggunakan cara manual sehingga proses penilaian kinerja dosen menjadi lambat dan belum akurat. Hal ini yang menjadikan perlunya sebuah sistem yang mampu mengelola data penilaian kinerja dosen dan menghasilkan ranking dari hasil perhitungan bobot nilai dosen. Analytical Hierarchy Process (AHP) adalah suatu model pengambilan keputusan yang komprehensif dan terstuktur. Selain itu, metode AHP banyak digunakan dalam pemecahan masalah yang bersifat multiobyektif. Dalam penilaian kinerja dosen terdapat enam kriteria dasar yang digunakan yaitu kehadiran, kedisiplinan, perkuliahan, kuesioner, pengabdian masyarakat dan penelitian. Data nilai yang telah diinputkan akan dikelola dan diolah oleh sistem dengan menggunakan metode AHP dan menghasilkan keluaran (output) yakni berupa bobot total nilai masing-masing dosen. Dari bobot nilai tersebut dapat diperoleh ranking nilai dosen yang diurutkan dari bobot total nilai yang tertinggi hingga yang terendah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem yang dibangun mampu memberikan hasil perhitungan yang sesuai dengan hasil perhitungan yang dilakukan secara manual. Sistem mampu memberikan perankingan alternatif dari hasil perhitungan bobot nilai dosen sesuai dengan metode Analytical Hierarchy Process (AHP). Dari hasil pengujian dapat disimpulkan bahwa sistem berhasil dibangun sesuai dengan yang diharapkan. Kata Kunci : AHP (Analytical Hierarchy Process), Sistem Pendukung Keputusan, Untuk Penilaian Dosen, UIN Raden Fatah Palembang.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: 000 Komputer, Informasi, dan Referensi Umum > Karya Umum > Analisis dan desain sistem-sistem, arsitektur komputer, evaluasi daya guna komputer
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > 57201 - Sistem Informasi
Depositing User: Ms laili Rohmatullaili
Date Deposited: 25 Nov 2019 04:16
Last Modified: 06 Jun 2022 04:20
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/5099

Actions (login required)

View Item View Item