DAMPAK PERSELINGKUHAN ORANG TUA TERHADAP PSIKOLOGIS ANAK (Study Kasus Di Desa Sidang Emas Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin)

PRATAMA, ARI (2017) DAMPAK PERSELINGKUHAN ORANG TUA TERHADAP PSIKOLOGIS ANAK (Study Kasus Di Desa Sidang Emas Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin). Other thesis, UIN Raden Fatah Palembang.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI ARI.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Keluarga merupakan tempat mencurahkan kasih sayang yang disebut curhat antara suami dan istri serta anak-anak dalam keluarga. Keluarga yang diidam-idamkan seperti sakinah, akan tetapi keluarga yang diidam-idamkan akan menjadi hancur apabila adanya penghianatan dari salah satu pasangan suami-istri, salah satu perbuatan tersebut adalah perselingkuhan, karena selingkuh mengakibatkan konflik bahkan sampai melakukan perceraian. Perbuatan tersebut sangat dibenci Allah SWT karena memutuskan tali silaturrahmi. Pada zaman sekarang perselingkuhan sudah dianggap hal yang biasa dikalangan saat sekarang ini, ini merupakan ujud dari keluarga yang tidak mengetahui hakikatnya keluarga. Adapun masalah yang dikaji adalah dampak perselingkuhan terhadap psikologis anak. Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar faktor-faktor dan dampak-dampak perselingkuhan terhadap psikologis anak. Dari hasil penelitian ini diharapkan konselor memberikan klien hasil yang efektif untuk menghindari dampak perselingkuhan terhadap psikologis anak. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode kualitatif, yang menunjukkan objek penelitian adalah dampak perselingkuhan terhadap psikologis anak. Fokus penelitian ini adalah dampak perselingkuhan terhadap psikologis anak dan faktor-faktor penyebab perselingkuhan, dan dampak perselingkuhan terhadap anak. Data penelitian ini berdasarkan literature, Koran, majalah sumber data tambahan adalah internet. Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa faktor-faktor penyebab perselingkuhan yang pertama karena kurangnya keimanan, dan kurangnya perhatian terhadap keluarga, dan karena adanya tren didesa tersebut, dan juga karena merasa bosan terhadap pasangan tersebut, dan juga adanya kesempatan, dan masalah hyper sex, dan penyebab ekonomi yang semakin susah. Dampak Perselingkuhan berdampak pada retaknya rumah tangga, rumah tangga tidak harmonis lagi, anak anak terlantar, dan diambang perceraian. Dan juga psikologis anak juga terganggu, anak merasa malu dengan temannya, anak juga merasakan kesedihan yang amat mendalam, anak juga akan menjadi tidak fokus dalam belajar, anak juga akan memikirkan itu sampai ia dewasa nanti. pada anak-anak, perasaan terhadap anak, kecemasan terhadap anak, berkurangnya nafsu makan terhadap anak, anak semakin menderita dan merasa malu.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Ilmu sosial, Sosiologi dan Antropologi > 300 Ilmu Sosial (Umum)
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Civil Engineering and the Environment
Depositing User: dakwah dan komunikasi
Date Deposited: 27 Nov 2019 04:42
Last Modified: 27 Nov 2019 04:42
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/5112

Actions (login required)

View Item View Item