PANCARINI, AIRESTI (2016) STRATEGI PUBLIC RELATIONS DALAM MEMPROMOSIKAN BRAND PADA PRODUK INDIHOME PT. TELEKOMUNIKASI INDONESIA, TBK PALEMBANG. Other thesis, UIN Raden Fatah Palembang.
|
Text
Skripsi Full.pdf Download (946kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk menjelaskan strategi yang digunakan oleh Public Relations PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk Palembang Sumatera Selatan dalam mempromosikan brand pada produk IndiHome untuk masyarakat semakin mengenal dan untuk meningkatkan pelanggan yang sudah ada. Sebagai perusahaan yang bergerak di bidang jasa PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk Palembang memiliki visi dan misi yang harus dicapai. Public Relations PT. Telkom menyadari untuk mencapai visi dan misi yang diharapkan diperlukannya strategi yang tepat, maka dari itu Skripsi yang penulis buat berjudul Strategi Public Relations dalam Mempromosikan Brand Pada Produk IndiHome PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk Palembnag. Data dikumpulkan melalui studi pustaka, dokumentasi, observasi, dan wawancara mendalam (indepth interview). Metode analisis data mengunakan deskriptif kualitatif. Dan tujuan penelitian adalah untuk mengetahui Strategi Public Relations dalam mempromosikan brand Pada Produk IndiHome PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk Palembang melalui teori bauran promosi dengan baik dengan cara melakukannya sudah efektif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Public Relations sangat berperan dalam mempromosikan brand pada PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk Palembang kepada masyarakat luas. Hal yang dapat disarankan ialah ada baiknya jika PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk Palembang menempatkan departement Public Relations sebagai unit tersendiri, bukan dibawah departement sales dan marketing agar Public Relations lebih fokus akan tugas dan tanggung jawab dan fungsi dari Public Relations itu sendiri.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu sosial, Sosiologi dan Antropologi > 300 Ilmu Sosial (Umum) |
Divisions: | Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Civil Engineering and the Environment |
Depositing User: | dakwah dan komunikasi |
Date Deposited: | 04 Dec 2019 01:56 |
Last Modified: | 04 Dec 2019 01:56 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/5159 |
Actions (login required)
View Item |