Efektivitas Dakwah Ikatan Remaja Masjid Al- Amaliyah Desa Cinta Jaya Kecamatan Pedamaran Kabupaten Ogan Komering Ilir

muhram, muhram (2017) Efektivitas Dakwah Ikatan Remaja Masjid Al- Amaliyah Desa Cinta Jaya Kecamatan Pedamaran Kabupaten Ogan Komering Ilir. Other thesis, UIN Raden Fatah Palembang.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI LENGKAP.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Dakwah merupakan salah satu kewajiban bagi umat Islam baik itu bagi individu maupun kelompok dengan tujuan untuk mengajak, menyeruh, memanggil kepada amar ma’ruf dan nahi munkar.Oleh sebab itu remaja menjadi salah satu kunci utama bagi para penerus generasi muda dalam melangsungkan tugas dan kewajiban dakwah serta membentuk pribadi yang menjadi generasi muda dalam menyampaikan dakwah nya terhadap sesama umat manusia. IRMA merupakan salah satu wadah organisasinya yang berbasis keislaman, yang menjalankan kewajiban sebagai umat Islam yaitu dakwah. Banyaknya wadah organisasi keislaman serta majlis-majlis maka aktifitas kewajiban dakwah pun sudah muncul dengan versinya masing-masing. Tentunya setiap kegiatan dakwah yang dilakukan berbeda-beda cara dakwahnya, dan berbeda pula hasil yang dicapainya. Maka dari itu dalam penelitian yang diambil yaitu meneliti kegiatan dakwah yang dilakukan IRMA Al- Amaliyah di desa Cinta Jaya Kecamatan Pedamaran Kabupaten OKI. Dengan judul : “Efektivita sDakwah Ikatan Remaja Masjid Al- Amaliyah Desa Cinta Jaya Kecamatan Pedamaran Kabupaten Ogan Komering Ilir”. Berdasarkan latar belakang tersebut maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah Apa metode dakwah IRMA Al- Amaliyah, Bagaimana hasil yang dicapai IRMA Al- Amaliyah, Apa faktor pendukung dan penghambat efektivitas dakwah IRMA Al- Amaliyah. Jenis penelitian ini terdiri dari data kualitatif, sedangkan sumber datanya adalah data primer dan sekunder. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Setelah data terkumpul, maka data tersebut dianalisis dengan teknik analisis data deskriptif kualitatif. Berdasarkan penelitian yang dilakukan dapat diambil kesimpulan bahwa yang menjadi tujuan dakwah IRMA untuk meningkatkan keimanan dan takwa kepada adik-adik remaja, pemuda dan masyarakat desa, serta mengajak agar selalu aktif dalam memakmurkan dan meramaikan masjid, selalu melaksanankan sholat berjama’ah. Kata kunci; Efektivitas, Dakwah, Remaja Masjid

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Ilmu sosial, Sosiologi dan Antropologi > 300 Ilmu Sosial (Umum)
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Mathematics
Depositing User: dakwah dan komunikasi
Date Deposited: 06 Dec 2019 03:14
Last Modified: 06 Dec 2019 03:14
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/5183

Actions (login required)

View Item View Item