MODEL PEMBELAJARAN PESANTREN DALAM MEMBINA MORALITAS SANTRI DI PONDOK PESANTREN SABILUL HASANAH BANYUASIN

FITRIYANI, EMA DWI (2019) MODEL PEMBELAJARAN PESANTREN DALAM MEMBINA MORALITAS SANTRI DI PONDOK PESANTREN SABILUL HASANAH BANYUASIN. Diploma thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (569kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB KESIMPULAN DAN SARAN.pdf

Download (91kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berjudul Model Pembelajaran Pesantren dalam Membina Moralitas Santri di Pondok Pesantren Sabilul Hasanah. Penelitian ini di latar belakangi dengan munculnya dekadensi moral yang sangat memperihatinkan dikalangan remaja mulai dari free sex, penyalagunaan narkoba, tawuran antar pelajar dan tindakan kriminal. Penyebab kemerosotan moral anak yaitu, pegaulan yang menyimpang, masuknya budaya kebarat-baratan, sehingga menyebabkan anak terjerumus dalam arus negatif. Oleh karena itu diperlukannya suatu lembaga pendidikan yang dapat membina moral anak, salah satunya lembaga pendidikan Pesantren. Sasaran utama model pembiaan moral yang dilaksanakan di Pondok Pesantren yaitu sebagai sarana pendidikan yang mampu melakukan perubahan pada diri santri terutama melakukan perubahan terhadap moral santri yang kurang baik. Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui model pembinaan moral santri dan untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat pembinaan moral santri di Pondok Pesantren Sabilul Hasanah. Teknik Pengumpulan data menggunakan observasi partisipatif, wawancara tersetruktur dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan data reduction, data display dan verification. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Informan dalam penelitian ini terdiri dari enam ustdz/ustadzah dan empat santri Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembinaan moral santri mendapatkan perhatian yang sangat baik dari pihak Pesantren. Hal ini ditunjukan dari tata tertib yang diterapkan oleh Pesantren yang ditata melalui peraturan adab dan undang-undang Pesantren dan terdapat pembinaan moral lainya, seperti pembinaan melalui lingkungan, pembelajaran dan metode. Faktor pendukung pembinaan moral santri terlihat dari lingkungan pesantren yang kondusif dan cara pengasuhan ustadz/ustadzah. Faktor penghambat pembinan moral santri terdiri dari faktor internal yang berasal dari dalam diri santri dan faktor eksternal yang berasal dari lingkungan keluarga dan lingkungan masyarakat.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: MODEL PEMBELAJARAN PESANTREN, MORALITAS SANTRI PONDOK PESANTREN
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education
Depositing User: fakultas tarbiyah dan keguruan
Date Deposited: 30 Dec 2019 03:54
Last Modified: 30 Dec 2019 03:54
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/5331

Actions (login required)

View Item View Item